Satlantas Polres Malang Bangun Kesadaran Masyarakat Lewat Kampung Tertib Berlalulintas

Sep 22, 2023 - 20:31
Satlantas Polres Malang Bangun Kesadaran Masyarakat Lewat Kampung Tertib Berlalulintas

NUSADAILY.COM - MALANG - Selain Kampung Bebas Narkoba, ada Kampung Tertib Lalulintas di Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang. Tepatnya di Gang Adi Wacana, Kelurahan Ardirejo. 

Kampung Tertib Lalulintas ini, dibentuk oleh Satlantas Polres Malang. Tujuannya untuk menekan angka yang berakibat fatalitas. Sekaligus menjadi kampung percontohan daerah lain.

"Kampung Tertib Lalulintas ini terbentuk berangkat dari program Jumat Curhat minggu lalu, yang dihadiri bapak Kapolres Malang saat di Kelurahan Ardirejo," ungkap Kasatlantas Polres Malang AKP Agnis Juwita. 

Dalam program Jumat Curhat, waktu itu Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana menerima banyak keluhan masyarakat terkait ketertiban di wilayah Ardirejo. Mulai parkiran, pedagang kaki lima yang banyak makan bahu jalan serta pepohonan yang membahayakan di sepanjang Jalan Ardirejo.

Menindak lanjuti hal tersebut Satlantas Polres Malang bersama Forum Lalulintas, berinisiatif menjadikan Kelurahan Ardirejo sebagai Kampung Tertib Lalulintas. Namun secara spesifik Gang Adi Wacana yang dijadikan pilot project Kampung Tertib Lalulintas.

"Apalagi di Gang Adi Wacana tersebut banyak anak sekolah, karena ada lembaga pendidikan SMPN," kata Agnis. 

Berangkat dari sinilah, Satlantas Polres Malang ingin membangun kesadaran masyarakat tertib berlalulintas yang baik dan benar. Sehingga nantinya mereka bisa mengajak, sekaligus mengingatkan remaja atau pelajar yang belum saatnya mengendarai motor.

Namun Satlantas Polres Malang juga membutuhkan dukungan stakeholder, seperti Dinas Perhubungan dan Satpol PP. Yakni untuk menertibkan sepanjang jalan Ardirejo baik lalulintasnya maupun penertiban pada para pedagang kaki lima yang ada. Sedangkan untuk melakukan pemangkasan hingga pemotongan pohon, Satlantas mendapatkan dukungan dari Pemkab Malang. 

"Edukasi tentang ketertiban berlalulintas lintas yang baik ini, tidak hanya kami sampaikan pada masyarakat, tetapi juga pada driver ojek dan sopir angkot," ujarnya. 

Selain itu, Satlantas Polres Malang juga mengajak masyarakat dan para pemuda serta pelajar menuangkan kreasinya melalui Mural pada tembok sepanjang Gang Adi Wacana. 

Hadirnya Kampung Bebas Narkoba dan Kampung Tertib Berlalulintas di Kelurahan Ardirejo ini, diharapkan wilayah ini bebas dari narkoba. Masyarakatnya bisa bersama-sama memerangi peredaran narkotika. 

"Selain itu masyarakatnya juga terbangun ketertiban dalam berlalulintas dengan baik dan selalu mentaati aturan yang ada," paparnya.(ap/wan)