Didukung Langsung Pejabat Magetan, Mario Suryo Aji Tak Menang di Mandalika

Oct 17, 2023 - 00:23
Didukung Langsung Pejabat Magetan, Mario Suryo Aji Tak Menang di Mandalika
Mario Suryo Aji saat balapan di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat

NUSADAILY.COM - NTB - Pembalap kebanggaan Kabupaten Magetan Mario Suryo Aji kembali mengaspal di kelas Moto3 di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat pada Minggu (15/10/2023). Mario memulai start balapan pada posisi ke-21 (P21). Namun sayang Ia finis di urutan ke- 25.

Usai balapan, manajer Honda Team Asia Hiroshi Aoyama berdalih jika Mario mendapat nasib buruk di tikungan satu. Pembalap lain mendorongnya keluar sehingga kehilangan ruang sama sekali. 

"Ini merupakan balapan yang menegangkan atau dramatis bagi Mario," kata Aoyama dalam rilisnya.

Peristiwa tersebut lanjutnya, sangat mempengaruhi dirinya, Mario kesulitan mengejar grup dan menghadapi kompetitor yang menghentikan motornya di tengah tikungan, yang berdampak kepada akselerasinya.

"Secara keseluruhan, saya katakan bahwa pembalap kami melakukan balapan dengan baik meski mungkin hasilnya perlu diperbaiki," ujarnya.

Sementara itu Mario mengatakan itu adalah balapan yang sulit, terutama setelah pembalap lain mendorongnya keluar di tikungan pertama. Setelah itu, hampir mustahil untuk menangkap kelompok tersebut. 

"Suhu sepeda saya naik dengan cepat, jadi saya berkendara untuk menyelesaikan balapan," jelas Mario.

Menurut Mario Ia berada pada batasnya, karena suhu naik begitu cepat mengakibatkan ban menjadi overheat. Ia juga mengaku telah berusaha keras saat balapan namun tidak berhasil.  

Diketahui Mario memulai Start dari posisi ke- 21 (P21) kemudian berada di posisi ke -28 (P28) dan nampak kesulitan naik keposisi sebelumnya, akhirnya Mario finish di posisi ke- 25 (P25) dengan waktu 1: 41. 167. Dia turun empat poin dari posisi pertama balapan.

 

"Sayang sekali saya tidak bisa berbuat lebih banyak," pungkasnya.

Untuk diketahui, pada saat Mario balapan kemarin sejumlah teman sekolah, keluarga, pejabat Pemkab Magetan hadir langsung di Mandalika mendukung Mario. Namun sayang meski mendapat dukungan secara langsung Ia tak menang. (*).