Sempat Dilarang Klub, Striker Timnas U-24 Ramadhan Sananta Tiba di Tiongkok

Setelah sempat menjadi polemik atas ketidakhadirannya di Tim U-24 Indonesia, karena tenaganya masih dibutuhkan timnya Persis Solo. Striker muda Indonesia Ramadhan Sananta akhirnya tiba di Tiongkok Selasa 26 September 2023..

Sep 27, 2023 - 14:43
Sempat Dilarang Klub, Striker Timnas  U-24 Ramadhan Sananta Tiba di Tiongkok

NUSADAILY. COM - JAKARTA - Setelah sempat menjadi polemik atas ketidakhadirannya di Tim U-24 Indonesia, karena tenaganya masih dibutuhkan timnya Persis Solo. Striker muda Indonesia Ramadhan Sananta akhirnya tiba di Tiongkok Selasa 26 September 2023..

Ia datang bersama dengan Ketua Komite Ad Hoc - Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji. Keduanya dijemput langsung oleh beberapa ofisial tim yang sudah datang terlebih dahulu. 

Sananta mengaku senang bisa kembali bergabung bersama teman setimnya, karena baginya panggilan ini merupakan tugas negara yang harus diemban dengan sebaik- baiknya. 

"Saya harus siap 100 persen, karena kalau kita dipanggil, harus siap berikan segalanya. Senang juga bisa bergabung dengan teman-teman yang lain," ucapnya dikutip Selasa (26/9/2023). 

Dirinya berharap dilaga babak. 16 besar nanti bisa bermain dengan sebaik mungkin melawan tim Uzbekistan

“Doakan kami supaya bisa memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara, terutama untuk saya agar bisa memberikan 100 persen,” ujarnya.

Sementara itu, Sumardji, kehadiran Sananta tentunya akan membawa angin segar timnas Indonesia. Sehingga hal.itu dapat merubah kekuatan pasukan garuda dan memberikan semangat kepada pemain lainnya. 

"Dengan adanya Sananta yang datang bergabung di tim U-24, saya berharap bisa mengubah kekuatan tim, memberikan semangat juga ke pemain lain, lalu bisa lolos ke babak berikutnya," ungkapnya.

Sebelumnya, pelatih kepala timnas U-24 Indra Sjafri meyakinkan jika Ramadhan Sananta dipastikan akan memperkuat tim U-24 yang saat ini sedang berlaga di Asian Games 2022 Hangzhou, Tiongkok. 

Dikatakan, Sananta sangat dibutuhkan untuk menghadapi pertandingan 16 besar  di grup F Asian Games 2022 melawan Uzbekistan pada Jumat (28/9/2023) mendatang. 

“Tim ini membutuhkan pemain seperti Sananta. Karena saat ini kami hanya punya 20 pemain dari 22 pemain yang sudah didaftarkan. Sananta baru jalan nanti tengah malam. Kemungkinan besok siang sampai di Hangzhou,” ungkap Indra Sjafri. Senin (25/9/2023).

Senada dengan Indra Sjafri, manajer tim Endri Erawan mengatakan pemanggilan Ramadhan sudah direncanakan sejak awal. 

"Kita memang membutuhkan Sananta, karena striker murni kita hanya satu, yaitu Titan. Dia juga butuh istirahat untuk mengembalikan kondisinya, agar bugar kembali," katanya.

Sebagai informasi, walaupun kalah saat melawan Korea Utara 0-1, tim U-24 Indonesia tetap lolos ke 16 besar fase grup F Asian Games. Keberhasilan  itu didapat karena pasukan garuda terpilih menjadi urutan tiga terbaik dalam pesta olahraga negara-negara se Asia cabang sepak bola. (sir)