Polisi Bubarkan Massa Aksi RKUHP di Bundaran HI, Ada Teriakan Panggil Sambo

Polisi menarik paksa spanduk-spanduk bertuliskan ragam protes terhadap RKUHP, Minggu (27/11/2022).

Nov 27, 2022 - 18:34
Polisi Bubarkan Massa Aksi RKUHP di Bundaran HI, Ada Teriakan Panggil Sambo
Detik-detik Polisi Bubarkan Aksi Tolak RKUHP di CFD HI (Foto: Karin/detikcom)

NUSADAILY.COM- JAKARTA - KUHP di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat. Pembubaran sempat diwarnai ketegangan antara massa aksi dan kepolisian.

Dilansir dari detik.com, polisi menarik paksa spanduk-spanduk bertuliskan ragam protes terhadap RKUHP, Minggu (27/11/2022). Setelah upaya penarikan paksa tersebut, ada salah seorang yang meneriaki kepolisian dengan menyebut nama eks Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo.

"Sambo, Sambo woi Sambo," teriak pria tersebut.

BACA JUGA : Hmm.. Di RKUHP Baru Check-In di Hotel Bukan Istri Sah Bisa...

Ketegangan ini berlangsung selama kurang lebih 10 menit. Salah satu petugas kepolisian lalu menyebut CFD hanya untuk olahraga.

"Olahraga ini, olahraga," ucap salah satu polisi.

"Bapak nggak ada hak untuk merampas," jawab salah satu peserta aksi lainnya.

Tak hanya itu, salah satu petugas terlihat hendak merampas kamera salah satu massa. Namun demikian, hal itu tidak terjadi dan massa selanjutnya kembali berjalan dengan membawa spanduknya.

"Tolak, tolak RKUHP, tolak RKUHP sekarang juga," teriak massa.

BACA JUGA : Polisi Tangkap Begal Todong Sajam – Rampas HP di Jakbar

Berdasarkan pantauan di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, mereka membentangkan sejumlah spanduk besar. Spanduk itu bertuliskan sejumlah protes terhadap disahkannya RKUHP.

Di antaranya bertuliskan, 'RKUHP: Korban Perkosaan Dikriminalisasi, Impunitas Langgeng.' Kemudian, ada lagi soal, 'RKUHP: di Persidangan Hakim = Dewa'.

Selain itu, terlihat beberapa dari mereka mengenakan kostum loreng. Mereka juga melakukan penolakan keras terhadap RKUHP.(ros)