Jabat Sekwan Magetan, Endang Ambarwati Sisihkan 2 Lulusan STPDN

Sep 9, 2023 - 03:33
Jabat Sekwan Magetan, Endang Ambarwati Sisihkan 2 Lulusan STPDN
Endang Ambarwati Sekertaris DPR Magetan usia dilantik Bupati Suprawoto di Pendopo Surya Graha. Jumat (08//09/2023).

NUSADAILY.COM - MAGETAN - Jelang dua pekan masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati berakhir, Bupati Magetan Suprawoto dan Wakil Bupati Nanik Endang Rusminiarti melantik sebanyak 98 pejabat baru. Dengan rincian, dua Pejabat Tinggi Pratama, 48 pejabat Administrator dan 48 kepala sekolah di Pendopo Surya Graha pada Jumat (08/09/2023).

Dua pejabat tinggi Pratama setingkat eselon II yang dilantik tersebut adalah Suwito, sebelumya sebagai Kepala Bagian Umum. Jabatan baru sebagai Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik. 

Kemudian, Endang Ambarwati, sebelumnya Sekertaris Pendidikan Pemuda dan Olahraga dilantik menjadi Sekertaris Dewan di DPRD Magetan. Endang menyisihkan dua lulusa STPDN yang turut mendaftar lowongan. Yaitu Diah Muharini Kepala Bagian Pnyedia Barang dan Jasa (PBJ) dan Andri Rahman Hakim Sekretaris Satpol PP dan Damkar Magetan.

Untuk jabatan administrator dan pengawas, Dicong Maleleh yang sebelumnya Camat Panekan gantikan Suwito di Bagian Umum. Yanu Wibowo Camat Nguntoronadi isi jabatan Camat Panekan. Frisco Yudha Arista sebelumnya Sekcam Magetan jabat camat Nguntoronadi.

Dian Astuti Purwandani Sekdin dinas Pariwisata jabat Sekdin Dikpora. Lilik Mujiati sebelumnya Sekdin Dinsos jabat Sekdin Pariwisata dan Kebudayaan. Tri Ahmadi Kabag Pemerintahan jabat Sekertaris Dinsos, Setiya Widayaka Kabag Persidangan dan Perundang - undangan Sekawan DPRD jabatan baru Kabag Pemerintahan.

Jabatan Setiya Widayaka digantikan Mitro Wibowo. Kemudian Nicka Priyamitasari jabat Kabag Fasilitasi Penganggaran dan Pengawasan Sekwan. Purwanto Inspektur Pembantu Investigasi Inspektorat, Yuli Purnomo jabat Kabid Hubungan Industrial sayarat kerja dan Transmigrasi Disnaker dan seterusnya. Total ada 48 pejabat administrasi yang dilantik dan 48 kepala sekolah.

Suprawoto pada mutasi dan promosi jabatan di lingkup pemkab Magetan kali ini meminta untuk tidak dimaknai apa apa. Semata mata biar organisasi jalan.

"Sehingga pejabat yang mengatakan nanti dapat berjalan dan dapat menyesuaikan ya. Jadi jangan dimaknai yang negatif," katanya.

Ditanya dengan diisinya dan mutasi jabatan hari ini apakah seluruhnya telah terisi dan tidak ada jabatan kosong lagi. Suprawoto menjawab belum.

"Belum ya, kita justru kekurangan pegawai terutama dibagian kepala seksi di kelurahan dan kecamatan. Yang kosong saat ini dirangkap jabatan, karena berdasarkan ketentuan P3K itu enggak boleh," jelasnya.

Terakhir Bupati berpesan bagi pejabat yang telah dilantik untuk bekerja sunguh sunguh dan memegang sumpah jabatan yang telah diucapkan.(*/nto).