Donald Trump Ditangkap, Diduga Beri Uang Tutup Mulut Artis Porno

Mantan presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump ditangkap sesaat setelah tiba di gedung pengadilan New York. Trump datang untuk menghadiri sidang dakwaan terkait perkara uang tutup mulut artis porno.

Apr 5, 2023 - 19:55
Donald Trump Ditangkap, Diduga Beri Uang Tutup Mulut Artis Porno
Donald Trump (Foto Antara/Reuters)

NUSADAILY.COM - AMERIKA - Mantan presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump ditangkap sesaat setelah tiba di gedung pengadilan New York. Trump datang untuk menghadiri sidang dakwaan terkait perkara uang tutup mulut artis porno.

Trump tiba di gedung pengadilan di Manhattan dengan iring-iringan mobil dari Trump Tower di Midtown. Trump diperkirakan akan mengajukan pembelaan tidak bersalah.

"Tampak sangat nyata, wowo, mereka akan menangkap saya. Tidak percaya ini terjadi di Amerika," ujar Trump dalam sebuah unggahan di media sosialnya, Truth Social, dikutip NBC Neews, Rabu (5/4/2023).

Sebelum dan selama Trump di lokasi, otoritas setempat melakukan pengamanan tingkat tinggi. Petugas gabungan dari polisi, petugas pengadilan dan Secret Service bersiaga di lokasi untuk menghalau aksi protes.

Hakim sempat melarang kamera TV di dalam ruang sidang, tetapi memutuskan untuk mengizinkan beberapa fotografer. Mereka diizinkan untuk mengambil gambar bersejarah yang kemungkinan besar akan dimuat di halaman depan surat kabar, di iklan musim pemilu, dan di buku sejarah masa depan.

Menurut dua sumber, Trump akan menghadapi sekitar 30 dakwaan terkait tuduhan penipuan dokumen yang terkait dengan pembayaran uang suap selama kampanye presiden 2016.

Berdasarkan investigasi Trump diduga membayar uang tutup mulut yang dilakukan menjelang pemilu 2016 kepada dua wanita yang mengaku pernah berselingkuh dengan Trump.

Kendati demikian Trump membantah perselingkuhan itu dan melakukan kesalahan apa pun. Michael Cohen, pengacara Trump, membayar bintang film dewasa Stormy Daniels USD130.000 atau sekitar Rp1,9 miliar pada hari-hari terakhir kampanye. Dia mengatakan melakukan pembayaran itu atas arahan Trump.

Perkara ini membuat Trump menjadi eks presiden dan calon presiden Amerika yang menghadapi dakwaan hukum.

(roi)