Loncat Partai, Rama Anggota DPRD Magetan Diberhentikan

"Saya ingin pindah suasana saja, tidak ada unsur lain ya. Selain itu di dapil 3 sekarang dapil 2 tidak mungkin ada dua matahari. Ketua PPP yang baru juga berangkat dari dapil sini, tidak mungkin saya bersaing. Berat ya," terang Rama.

Aug 21, 2023 - 23:53
Loncat Partai, Rama Anggota DPRD Magetan Diberhentikan
Foto : Rama Dwi Purwanto, mantan anggota DPRD Magetan dari PPP yang pindah partai NasDem. Senin (21/08/2023).

NUSADAILY.COM - MAGETAN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Magetan hari ini Senin (21/08/2023) resmi umumkan pemberhentian Rama Dwi Purwanto anggota DPRD dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) daerah pemilihan 3. Rama memilih berlabuh ke Partai yang didirikan oleh Surya Paloh NasDem pada pemilihan legislatif tahun 2024 mendatang.

Pemberhentian tersebut langsung dibacakan oleh wakil ketua DPRD Magetan Pangayoman saat memulai rapat paripurna di kantor DPRD setempat. 

"Pemberhentian tersebut telah ditanda tangani gubernur dan juga telah sesuai dengan tata tertib peraturan DPRD. Apabila ada anggota yang pindah kelain partai otomatis wajib berhenti dan partai menyiapkan penggantinya," kata Pangayoman. 

Mengenai Penganti Antar waktunya (PAW), lanjut Pangayoman, DPRD menunggu usulan dari partai. Menurutnya PAW wewenang partai itu sendiri siapa yang akan mengisinya.

Sementara itu dikonfirmasi terpisah Rama Dwi Purwanto mengaku ingin pindah suasana dan ingin bekerja di partai baru tersebut.

"Saya ingin pindah suasana saja, tidak ada unsur lain ya. Selain itu di dapil 3 sekarang dapil 2 tidak mungkin ada dua matahari. Ketua PPP yang baru juga berangkat dari dapil sini, tidak mungkin saya bersaing. Berat ya," terang Rama.

Ditanya lebih lanjut siapa yang bakal mengisi PAW dari kursi DPR yang ditinggalkan, Dia mengaku tidak tahu. Rama menyerahkan sepenuhnya wewenang kepada partai PPP.

"Penganti saya ada pada partai, saya tidak punya wewenang. Mengenai siapa orangnya terserah, selanjutnya saya akan fokus di partai baru NasDem," pungkasnya. 

Terakhir, dikonfirmasi soal siapa calon PAW Rama, Anang Sulistiyo ketua DPC PPP Magetan mengaku mengusulkan satu nama yaitu Bustomi Jauhari (Gus Utom) mantan anggota DPRD Magetan tahun lalu asal dapil 5. (*/nto).