Jalanan Jakarta Lenggang Saat Hari Pertama Cuti Bersama

Di Jalan Raya Pasar Minggu menuju Pancoran, lalu lintas terpantau lancar. Tidak ada penumpukan kendaraan seperti hari-hari sebelumnya. Jarak tempuh kendaraan pun lebih singkat dari biasanya 30 menit menjadi 10 menit

Apr 19, 2023 - 17:18
Jalanan Jakarta Lenggang Saat Hari Pertama Cuti Bersama
Foto: Jalan Gatot Subroto Pancoran arah Tendean hari pertama cuti lebaran (Wildan/detik)

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Cuti bersama hari pertama hari raya Idul Fitri 2023 dimulai sejak hari ini. Lalu lintas jalanan di DKI Jakarta pun terlihat lengang saat hari pertama cuti bersama.

Di Jalan Raya Pasar Minggu menuju Pancoran, lalu lintas terpantau lancar. Tidak ada penumpukan kendaraan seperti hari-hari sebelumnya. Jarak tempuh kendaraan pun lebih singkat dari biasanya 30 menit menjadi 10 menit.

Di Jalan Gatot Subroto, tidak terlihat adanya kepadatan arus lalu lintas. Beberapa titik yang biasanya rawan macet pun tampak lancar. Kendaraan baik roda dua ataupun roda empat bisa dengan leluasa melintas.

BACA JUGA : Kepadatan Puncak Arus Mudik DIprediksi Berkurang karena...

Penampakan serupa terlihat juga di Jalan Sudirman-Thamrin. Lalu lintas di sana lebih sepi dari biasanya yang padat kendaraan.

Dilansir dari detik.com, penampakan serupa pun terlihat di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI). Tak ada antrean dan kepadatan kenaraan, lalu lintas di sana tampak lancar.

Jumlah Pemudik Lebaran 2023 Diprediksi 123,8 Juta Orang

Jumlah pemudik Lebaran 2023 diprediksi mengalami peningkatan hingga mencapai angka 123,8 juta orang. Oleh karena itu, Presiden Jokowi meminta jajarannya untuk mengantisipasi mudik Lebaran 2023 dengan baik.

"Mudik semua nanti utamanya yang menjadi tujuan-tujuan mudik, Jawa Tengah ini Pak Gub, Jawa Timur Bu Gubernur, dan Jawa Barat Pak Gubernur semuanya memang harus bersiap menjelang mudik karena kurang lebih 123 juta masyarakat kita akan bersama-sama mudik. Tahun kemarin 86, ini 123 juta. Hati-hati, angka ini hati-hati," kata Jokowi dalam pernyataan pers seperti di akun YouTube Setpres, Senin (10/4/2023).

Sementara itu, Polri juga mengatakan pemudik tahun 2023 mencapai angka 123,8 juta orang. Salah satu faktor peningkatan jumlah pemudik 2023 adalah tidak ada pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).

"Dari hasil survei yang sudah dilakukan, diprediksi bahwa pergerakan masyarakat dalam mudik Lebaran 2023 ini mencapai 123,8 juta orang yang akan mudik," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo dalam paparannya di acara 'Keterjangkauan Pangan, Kesiapan Sarana dan Prasarana Transportasi Publik Jelang Mudik Lebaran 2023' di Jakarta, Selasa (28/3/2023). (ros)