Warung Makan di Kios Pasar Agro Plaosan Ludes Terbakar

Oct 5, 2023 - 01:52
Warung Makan di Kios Pasar Agro Plaosan Ludes Terbakar
Kios Warung makan Anisha di pasar Agro Plaosan Terbakar. Rabu (04/10/2023).

NUSADAILY.COM - MAGETAN - Sebuah kios yang digunakan untuk usaha warung makan aneka penyetan pada deretan Pasar Agro di Keluarahan/ Kecamatan Plaosan Kabupaten Magetan nyaris saja ludes terbakar pada sore tadi. Rabu (04/10/2023) pukul 15.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut namun kerugian ditaksir mencapai Rp20 an juta.

Seperti tampak pada foto di atas, asap membbung tinggi dari bangunan yang digunakan untuk berjualan makanan penyetan pasangan Dani Firmansah dan Anis Fatun tersebut. Sejumlah warga berhamburan mencoba memadamkan api, namun karena tertutup dan terkunci warga kesulitan memadamkannya. 

"Warung hari ini tutup tidak berjualan karena keluarganya ada kematian. Pada saat api membubung tinggi kami kesulitan memadam tak bisa masuk. Akhirnya ramai ramai kita buka paksa," kata saksi bernaman Setu tukang parkir setempat. 

Setalah dapat dibuka listrik segera dimatikan, dengan alat seadanya masyarakat menyiramkan air kedalam kios yang terbakar tersebut. 

"Alhamdulillah tidak seberapa mobil Damkar yang dihubungi tiba dan langsung melakukan penyemprotan hingga api padam," jelasnya.

Seluruh isi kios berupa peralatan jualan ludes terbakar, sementara pada bangunan rangka atap kayu saja. Dugaan sementara penyebabnya terbakarnya kios akibat hubungan arus pendek di dalam warung. 

"Tabung gas untuk masak aman, tidak meledak atau pun menyala sebelumya karena memang tutup. Dugaan sementara itu tadi korsleting listrikk mengigat di dalam terdapat kabel kabel kecil semrawut," Terang AKP Joko Yuwono Kapolsek Plaosan.

Untuk diketahui, belum ada sepekan, sebuah truk sayur asal Bojonegoro juga terbakar di pasar Agro Plaosan. Tidak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai seratudan juta lebih. (*/nt).