Terungkap, Wanita Ponorogo Tewas di Kamar Kos Madiun Akibat Dicekik
NUSADAILY.COM - MADIUN - Polisi memastikan jasad Miftachul Barokah (24) asal Kabupaten Ponorogo, yang ditemukan di dalam kamar kos Kelurahan Bangunsari, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun, Rabu sore (05/07/2023) lalu itu adalah korban pembunuhan.
Hal tersebut diungkap KBO Satreskrim Polres Madiun Iptu Ngadiman, berdasarkan hasil otopsi penyebab kematian korban akibat cekikan, terdapat bekas cekikan di lehernya.
"Sementara untuk tangan dan kaki korban sampai diikat dalam posisi tertelungkup kami masih belum tahu. Tidak ada luka lain kecuali bekas cekikan di leher," katanya, Selasa (11/07/2023).
Usai otopsi di RSUD Dr Soedono, lanjutnya, jenazahnya telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan di TPU Dukun Kebon, Desa Kadipaten, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo.
"Kami masih penyelidikan. Seluruh tim opsnal dikerahkan mencari pelaku. Masih pemeriksaan saksi baru 3 orang. Pemilik kos, pelapor kejadian, dan warga setempat," pungkasnya.(*/nto).