Selalu kalah Melawan Indonesia, Pelatih Vietnam Philippe Troussier Diputus Kontrak  

Pelatih Timnas Vietnam Philippe Troussier akhirnya dipecat dari kursi kepelatihan oleh otoritas sepakbola Vietnam (VFF). Penghentian kontrak Troussier itu dilakukan setelah  pasukan The Golden Star dibantai timnas Indonesia 0-3.dalam pertandingan leg kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion My Dinh Hanoi Selasa (26/3/2023).

Mar 28, 2024 - 08:09
Selalu kalah Melawan Indonesia, Pelatih Vietnam Philippe Troussier Diputus Kontrak   

NUSADAILY.COM - JAKARTA - Pelatih Timnas Vietnam Philippe Troussier akhirnya dipecat dari kursi kepelatihan oleh otoritas sepakbola Vietnam (VFF). Penghentian kontrak Troussier itu dilakukan setelah  pasukan The Golden Star dibantai timnas Indonesia 0-3.dalam pertandingan leg kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion My Dinh Hanoi Selasa (26/3/2023).

 

Dilansir dari media lokal BN Express, penonaktifan Troussier dilakukan dua jam setelah pertandingan berakhir. Dengan melakukan pertemuan langsung pengurus VFF bersama dengan palatih asal. Perancis itu.

 

Sekertaris Jendral VFF Duong Nghiep Khoi mengaku jika pihaknya telah mengakhiri kontrak kerja dengan pelatih Troussier. Ia juga mengatakan jika kedua pihak sepakat untuk mengakhiri kontrak. "Kami baru saja menyelesaikan pertemuan, dan kedua belah pihak sepakat untuk mengakhiri kontrak," ucapnya Selasa (26/3/2024)

 

Dalam kesempatan tersebut, Troussier menyampaikan terima kasih kepada para pemain, tim, VFF dan Suporter atas kerjasamanya selama ini. Dia juga meminta maaf karena telah gagal memenuhi ekspetasi saat melatih timnas Vietnam. "Terima Kasih, Mohon maaf kami gagal memenuhi ekspetasi," kata Troussier.

 

Menariknya, nasib apes Troussier ini selalu terjadi saat timnya bermain melawan timnas Indonesia. Pemecatan ini adalah untuk kedua kalinya bagi Troussier usai menghadap pasukan garuda.

 

Pertama saat Troussier menjadi pelatih timas Qatar untuk mengawal putaran Piala Asia 2004. Saat itu Qatar bersaing dengan Indonesia di fase grup, namun sayang Qatar harus kalah 1-2.dari indonesia.

 

Dengan hasil buruk itu, federasi sepakbola Qatar langsung memecat  Troussier. Padahal kontraknya baru berjalan 1 tahun dari klausul kontrak selama 2 tahu. Beberpa tahun kemudian Troussier dipercaya melatih timnas Vietnam menggantikan pelatih asal Korea Selatan Park Hang seon yang kontraknya berakhir pada Januari 2023.

 

Selama melatih Timnas Vietnam Troussier belum pernah memenangi pertandingan melawan Indonesia dari 3 kali pertemuan sejak awal 2024. Kekalahan pertama saat bertanding di fase grup Piala Asia 2023 di Qatar, Vietnam kalah 0-1.

 

Kemudian pada leg pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 grup F zona Asia di Jakarta juga mengalami kekalahan 0-1.Terakhir dipertandingan yang sama pada leg kedua dengan tampil sebagai tuan rumah, Vietnam juga kalah dari Timnas Indonesia dengan skor 0-3.(sir)