Polinema Ajak Mitra ke Desa Binaan, Lakukan Kolaborasi dengan University Polandia

Pembantu Direktur IV Polinema, memberi apresiasi juga ucapan terima kasih. Berkat kolaborasi itu, dia berharap akan ada program keberlanjutan dari kedua belah pihak

Jan 12, 2023 - 17:08
Polinema Ajak Mitra ke Desa Binaan, Lakukan Kolaborasi dengan University Polandia
Polinema Ajak Mitra ke Desa Binaan, Lakukan Kolaborasi dengan University Polandia

NUSADAILY.COM – MALANG – Politeknik Negeri Malang (Polinema) baru-baru ini kedatangan tamu Wakil Rektor Hubungan Internasional Collegium Civitas University Polandia, Dr Katarzyna Maniszewska. Tak hanya datang begitu saja, Dr Katarzyna Maniszewska juga melakukan penandatangan MoA bersama Pembantu Direktur IV Polinema, Ratih Indri Hapsari, ST, MT, PhD.

Kolaborasi yang dilakukan kedua belah pihak dalam bentuk kuliah tamu dan pengabdian masyarakat. Kuliah tamu yang akan diusung bertema jurnalisme dan komunikasi untuk mahasiswa dari tiga jurusan yaitu administrasi niaga, akuntansi, dan teknologi informasi. Pengabdian masyarakat terwujud dalam kunjungan Katarzyna Maniszewska ke sejumlah desa binaan milik polinema. 

BACA JUGA : Tulisan Warna Merah ‘Bola dan Bisnis’ Hiasi Dewan Kesenian...

Pembantu Direktur IV Polinema, memberi apresiasi juga ucapan terima kasih. Berkat kolaborasi itu, dia berharap akan ada program keberlanjutan dari kedua belah pihak.

 “Kita telah melakukan kerja sama dalam bentuk kuliah tamu di akhir tahun lalu dan pengabdian kepada masyarakat yang akan dilaksanakan di dua desa binaan Polinema. Melalui MoA ini kerja sama kita semoga terus berlanjut dan kita bisa membuat program bersamaan yang berbentuk kegiatan nyata,” jelas Pudir IV.

Selain itu, dia memandang MoA tersebut merupakan batu loncatan yang memberi kesempatan kolaborasi pada lebih banyak hal ke depan antara Polinema dan Collegium Civitas University Polandia. “Kedua institusi ini adalah mitra yang sudah saling bekerja sama dan melakukan kegiatan yang saling menguntungkan bagi keduanya,” paparnya menambahkan.

Salah satu kunjung Katarzyna yaitu ke desa Tulusbesar, Tumpang. Tidak sendiri, perempuan dari Polandia itu didampingi Kaprodi D-IV Bahasa Inggris, Komunikasi Bisnis dan Profesional, Siti Rohani, PhD, Ketua KUI Hilda Cahyani, Ph.D, dan dosen dari program studi Bahasa Inggris. 

Saat berada di Tulusbesar, Katarzyna disuguhi tampilan tari Selamat Datang dari Sanggar Tari Srikandi. Wakil Rektor Collegium Civitas itu berkesempatan untuk ikut menanam padi, sajian makan siang, penampilan Tari Yek-Oyek, dan tarian tradisional khas desa Tulusbesar. 

BACA JUGA : 5 Fraksi di DPRD Kota Malang Suarakan Pansus Tragedi Kanjuruhan...

Selain itu, dia berinteraksi dengan warga dan berbagi informasi tentang Polandia dan Collegium Civitas. Terakhir, Katarzyna berkunjung ke Pemandian Sumberingin di desa Wringinsongo yang berjarak kurang 45 menit dari Kota Malang. Lurah Desa Wringinsongo, Heri Firmansyah, SE menyambut langsung kedatangan tersebut.

Heri menjelaskan jika aliran air pemandian Sumberingin dimanfaatkan warga untuk sumber listrik dengan Pembangkit Listrik Tenaga Air yang tersedia. “Pemandian ini juga memiliki Pembangkit Listrik Tenaga Surya yang merupakan hasil kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat oleh tim dosen dari Polinema,” kara Lurah desa Wringinsongo.(ris)