Pesawat Komersial Kembali Mendarat di Bandara Notohadinegoro Jember

Pesawat akan beroperasi selama tiga bulan ke depan. “Penduduk Jember ke Surabaya berangkat pagi pulang sore bisa. Orang Surabaya juga begitu. Ini akan sangat efisien, karena tidak perlu biaya operasional lainnya

Dec 23, 2022 - 17:48
Pesawat Komersial Kembali Mendarat di Bandara Notohadinegoro Jember
Akhirnya Pesawat Komersial Kembali Mendarat di Bandara Notohadinegoro Jember

NUSADAILY.COM – JEMBER  – Setelah bertahun-tahun tidak didarati pesawat komersial, Bandara Notohadinegoro di Kabupaten Jember, Jawa Timur, akhirnya kembali beroperasi. Pesawat Brand New Cessna Grand Caravan milik PT Amaya mendarat, Kamis (22/12/2022) pukul 17.00 WIB, setelah bertolak dari Bandara Juanda Surabaya.

Bupati Hendy Siswanto berangkat dari Surabaya dengan ditemani Kepala Inspektorat Jember Ratno Cahyadi Sembodo. Pesawat dikemudikan pilot Kapten Rizky Fitriady. “Alhamdulillah, ternyata nyampe juga kita untuk di Jember ada pesawat. Ini juga bertepatan dengan Hari Ibu. Ini bagian dari persembahan kita untuk masyarakat Jember, yakni soft launching operasional pesawat Jember – Surabaya dan Surabaya – Jember dua kali pulang pergi,” kata Hendy.

BACA JUGA : Operasi Senyap Jelang Nataru Ringkus 6 Pengedar Sabu di...

“Baunya (pesawat) kayak mobil baru. Take-off pesawatnya enak sekali. Landingnya enak sekali. Kayaknya saya ingin bawa sendiri. Ini ada 12 seat. Insya Allah dilaunching nanti pada 2 Januari 2023 untuk persembahan Hari Ulang Tahun ke-94 Pemkab Jember,” kata Hendy.

Pesawat akan beroperasi selama tiga bulan ke depan. “Penduduk Jember ke Surabaya berangkat pagi pulang sore bisa. Orang Surabaya juga begitu. Ini akan sangat efisien, karena tidak perlu biaya operasional lainnya, seperti biaya hotel,” kata Hendy.

Hendy berharap dengan beroperasinya persawat PT Amaya bisa menarik minat maskapai lain untuk datang ke Jember. “Kita tunjukkan bahwa okupansi Jember itu bukan 12 penumpang, tapi lebih dari 50 atau bahkan 100 orang per hari. Mudah-mudahan tercapai, sehingga bisa menjadi destinasi bisnis maskapai,” katanya.

BACA JUGA : Dua Warga Jember Beli Ribuan Butir Pil Koplo Via Online

Kapten Rizky Fitriady mengatakan, pesawat tersebut biasa beroperasi di Papua. “Kondisi di Papua jauh lebih ekstrem daripada di sini, yang dikelilingi gunung dan runway yang lebih sempit. Itu kelebihan pesawat ini,” katanya.(ris)