Penasihat Keamanan Nasional Gedung Putih Terbang ke Arab Saudi Pekan Depan, Ada Apa ya?

Sullivan akan melakukan pembicaraan dengan pemimpin-pemimpin Saudi, termasuk putra mahkota Pangeran Mohammed bin Salman (MBS) yang kini menjabat Perdana Menteri (PM) Saudi.

May 5, 2023 - 22:18
Penasihat Keamanan Nasional Gedung Putih Terbang ke Arab Saudi Pekan Depan, Ada Apa ya?
Foto: Jake Sullivan

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Penasihat keamanan nasional Gedung Putih Jake Sullivan akan terbang ke Arab Saudi pada akhir pekan ini. Sullivan akan melakukan pembicaraan dengan pemimpin-pemimpin Saudi, termasuk putra mahkota Pangeran Mohammed bin Salman (MBS) yang kini menjabat Perdana Menteri (PM) Saudi.

Seperti dilansir Reuters, Jumat (5/5/2023), Sullivan saat berbicara dalam konferensi think-tank menyatakan Amerika Serikat (AS) akan 'mengambil tindakan yang diperlukan untuk memastikan bahwa Iran tidak bisa memperoleh senjata nuklir' dan masih mengupayakan hasil diplomatik untuk tantangan yang diberikan oleh Teheran.

Dalam konferensi yang digelar Institut Washington untuk Kebijakan Timur Dekat, Sullivan mengungkapkan diri akan bepergian ke Saudi pada Sabtu (5/5) waktu setempat untuk melakukan pembicaraan dengan para pemimpin Saudi.

BACA JUGA : Joe Biden Panggil Empat Pemimpin Kongres Usai Amerika Gagal...

Seorang sumber menuturkan secara terpisah bahwa Sullivan, yang merupakan salah satu penasihat Presiden Joe Biden itu, diperkirakan akan bertemu dengan MBS dalam kunjungannya itu.

Kunjungan itu dilakukan saat Washington berupaya meningkatkan hubungan yang sering renggang dengan Riyadh.

Pengurangan produksi minyak oleh OPEC+ yang dipimpin Saudi dan adanya perselisihan antara AS-Saudi soal pembunuhan wartawan Jamal Khashoggi tahun 2018 lalu telah merusak hubungan kedua negara.

Sullivan mengatakan bahwa perwakilan dari India dan Uni Emirat Arab juga akan datang ke Saudi untuk membahas 'bidang-bidang kerja sama baru antara New Delhi dan Teluk, juga Amerika Serikat dan wilayah lainnya'. (ros)