Luis Milla Dapat Teguran Keras Dari Komdis PSSi

Komisi Disiplin (Komdis) PSSI merespons tindakan Luis Milla yang melakukan perusakan di bangku cadangan Stadion Jatidiri Semarang. Tidak ada sanksi dalam hal ini, namun sang juru taktik asal Spanyol ditegur keras.

Dec 18, 2022 - 18:02
Luis Milla Dapat Teguran Keras Dari Komdis PSSi
(Foto: Persib Bandung)

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Komdis PSSI tegur keras Luis Milla karena aksinya di laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya. Selain sang pelatih Persib, ada tiga nama lain yang dijatuhi hukuman termasuk juru taktik Persebaya, Aji Santoso.

Komisi Disiplin (Komdis) PSSI merespons tindakan Luis Milla yang melakukan perusakan di bangku cadangan Stadion Jatidiri Semarang. Tidak ada sanksi dalam hal ini, namun sang juru taktik asal Spanyol ditegur keras.

Kejadian itu saat laga Persib melawan Persebaya dalam lanjutan Liga 1 2022-2023. Dalam laga itu Maung Bandung –julukan Persib– mengamankan kemenangan dengan skor 2-1.

Kendati demikian, Luis Milla pun sudah menyampaikan permohonan maaf atas kejadian itu. Kondisi itu terjadi karena spontan saja di lapangan karena terlalu bersemangat.

"Itu karena saya menjalani profesi dengan gairah. Saya menyatakan maaf atas situasi ini, saya menjalankan pekerjaan saya dengan gairah yang besar," kata Milla beberapa waktu lalu.

"Sekali lagi saya katakan maaf, tetapi saya selalu berusaha meluapkan gairah dalam menjalankan pekerjaan," tambahnya.

Berikut ini putusan sidang Komdis PSSI terbaru yang mengeluarkan empat teguran keras kepada kontestan Liga 1:

1. Luis Milla Aspas (Pelatih Persib Bandung)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022-2023

- Pertandingan: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya

- Tanggal Kejadian: 10 Desember 2022

- Jenis Pelanggaran: melakukan perusakan dengan cara memukul bench

- Hukuman: Teguran Keras

2. Aji Santoso (Pelatih Persebaya Surabaya)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022-2023

- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs Persik Kediri

- Tanggal Kejadian: 13 Desember 2022

- Jenis Pelanggaran: melakukan reaksi berlebihan dengan ucapan kepada perangkat

pertandingan

- Hukuman: Teguran Keras

3. Yahya Hasan Alkatiri (Official Persebaya Surabaya)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022-2023

- Pertandingan: Persebaya Surabaya vs Persik Kediri

- Tanggal Kejadian: 13 Desember 2022

- Jenis Pelanggaran: melakukan reaksi berlebihan dengan ucapan kepada perangkat

pertandingan

- Hukuman: Teguran Keras

4. Achmad Faris Ardiansyah (Pemain Dewa United FC)

- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2022-2023

- Pertandingan: Dewa United FC vs Persib Bandung

- Tanggal Kejadian: 14 Desember 2022

- Jenis Pelanggaran: melakukan perusakan dengan cara memukul pintu ruang wasit

- Hukuman: Teguran Keras

(roi)