Awas! Lalin Macet Massa Buruh Long March ke Bundaran HI

Arus lalu lintas yang berada di belakang massa pun tersendat. Sementara itu, kendaraan roda dua ataupun roda empat menggunakan busway.

May 1, 2024 - 14:08
Awas! Lalin Macet Massa Buruh Long March ke Bundaran HI

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Massa buruh melakukan long march dari kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, menuju kawasan Bundaran HI di hari Buruh pada Rabu (1/5/2024),

Massa menggelar aksi berkonsep karnaval sekaligus akan menyuarakan beberapa tuntutan.

terlihat massa berdatangan di kawasan Bundaran HI. Diketahui mereka bergerak dari kawasan Dukuh Atas.

Saat long march, terlihat massa memblokade separuh badan Jalan MH Thamrin.

Arus lalu lintas yang berada di belakang massa pun tersendat. Sementara itu, kendaraan roda dua ataupun roda empat menggunakan busway.

Long march dipimpin oleh mobil komando dan pawai musik di belakangnya.

Terlihat juga beberapa peserta membawa atribut pelengkap aksi, mulai bendera, spanduk, hingga seragam sesuai dengan organisasi masing-masing.

Sementara itu, pada 13.21 WIB, massa berhenti untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya. Beberapa petugas polisi dan berpakaian Brimob pun terlihat bersiaga di sekitar lokasi.

3.454 Personel Gabungan Disiagakan

Diketahui, sebanyak 3.454 personel gabungan dari TNI hingga Polri dikerahkan untuk mengamankan peringatan Hari Buruh Internasional 2024 atau May Day di Jakarta.

"Ada 3.454 personel gabungan Polda Metro Jaya, polres jajaran, Kodam Jaya, dan Pemprov DKI yang siap mengamankan kegiatan menyampaikan pendapat di muka umum dan juga kegiatan perayaan Hari Buruh," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Selasa (30/4).

Ade Ary mengatakan perayaan May Day akan dilaksanakan di Stadion Madya Senayan, Jakarta Pusat.

Selain itu, ada beberapa titik, seperti kawasan Patung Kuda, yang akan menjadi pusat keramaian masyarakat besok.(sir)