3.500 Wartawan Bakal Hadiri PORWANAS yang Diadakan di Malang

Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) yang akan digelar di Malang Raya, Jawa Timur pada 21 – 27 November 2022 tinggal hitungan hari. Diperkirakan sebanyak 3.500 wartawan dari 34 Provinsi akan ikut serta dalam ajang tersebut.

Nov 22, 2022 - 20:14
3.500 Wartawan Bakal Hadiri PORWANAS yang Diadakan di Malang
Logo Porwanas 2022. - Jubi/Istimewa

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) yang akan digelar di Malang Raya, Jawa Timur pada 21 – 27 November 2022 tinggal hitungan hari. Diperkirakan sebanyak 3.500 wartawan dari 34 Provinsi akan ikut serta dalam ajang tersebut.

Sebanyak 10 cabang olahraga akan dipertandingkan, di antaranya atletik, biliard, bulutangkis, bridge, catur, tenis meja, tenis lapangan, e-sport, sepak bola, dan futsal, berikut dua lomba jurnalistik yakni karya tulis dan fotografi.

BACA JUGA : PORWANAS Dimulai, Oleh-Oleh Malang Ikut Ketiban Rezeki

Sementara dua cabang ekshibisi yang dipertandingkan yakni karaoke dan tenis meja yang pesertanya melibatkan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI).

Porwanas 2022 di Malang Raya menyiapkan sebanyak 12 venue utama, di antaranya Graha Cakrawala Universitas Malang (Pembukaan), Graha Cakrawala Universitas Malang (Penutupan), Stadion Universitas Brawijaya Malang (Sepak bola), Stadion Universitas Malang (Sepakbola dan Atletik), Area Stadion Gajayana Malang (Tenis Lapangan), Lucky Biliard Kota Malang (Biliard), Hall Universitas Malang (Tenis Meja), Unggul Sport Center (Bulutangkis), Hotel Kota Batu (Catur dan Bridge), Malang Town Square Mall (E-Sport), GOR SM Futsal Kota Malang (Futsal) dan Pantai Malang Selatan (Fotografi dan Karya Tulis).

Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (Ketum PWI) Pusat,  Atal S Depari beserta jajarannya saat berkunjung ke Kantor Kemenpora, Jakarta, Rabu (2/11/2022) lalu menyampaikan persiapan agenda Porwanas di Malang, Jawa Timur.

Atal menyampaikan, Porwanas 2022 akan berlangsung pada 21-27 November. Sebanyak 10 cabang olahraga dan dua karya jurnalistik akan dilombakan pada ajang bergengsi bagi para wartawan tersebut.

“Jadi nanti saat Porwanas, kami juga mengagendakan rapat kerja. Ada beberapa hal yang akan dibahas, termasuk didalamnya adalah Desain Besar Olahraga Nasional. Kami mengharapkan Pak Menpora berkenan hadir nantinya,” terang Atal.

“Kemudian mengenai PON nanti yang akan berlangsung di Aceh-Sumatera Utara. Bagaimana ajang ini kita harapkan muncul atlet-atlet muda yang nantinya bisa disiapkan untuk kejuaraan seperti SEA Games dan lainnya,” sambungnya.

Sementara itu, Ketua PWI Malang Raya, Cahyono menyampaikan persiapan pihaknya menggelar Porwanas sudah berjalan progresif.

Ia bahkan memprediksikan sekitar lima ribuan peserta dari berbagai kontingen akan hadir dalam hajatan tersebut. Sementara kurang lebih 2.150 atlet sudah teregistrasi.

“PWI Malang Raya selain menyiapkan venue, tentunya ingin memberikan yang terbaik dalam hal jamuan tempat, konsumsi maupun layanan,” kata Cahyono.

Wartawan diharapkan selain memiliki wawasan luas juga mempunyai prestasi di bidang olahraga untuk penunjang profesi. Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) merupakan wadah silaturrahim, berkomunikasi, tukar pengalaman sesama insan pers yang tersebar di seluruh Indonesia.

BACA JUGA : Padati Lapangan Parkir Kontingen Porwanas XIII Tahun 2022 Mulai Berdatangan

Ajang Porwanas diharapkan menambah rasa tanggung jawab, kemandirian dan kebersamaan di dalam melaksanakan tugas jurnalistik. Porwanas sedianya akan digelar di Papua pada Tahun 2020 lalu, namun karena suatu hal PWI Cabang Papua mengundurkan diri, maka PWI Cabang Jawa Timur ditunjuk PWI Pusat disertai dukungan seluruh SIWO menjadi tuan rumah Porwanas XIII Tahun 2020 pada bulan Agustus tahun 2020 namun karena pandemi Covid-19 maka dilaksanakan pada bulan November 2022.

Setelah berkonsultasi dengan Gubernur Jawa Timur, Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Si, PWI Cabang Jawa Timur akhirnya siap dan bersedia untuk menjadi tuan rumah ajang bergengsi dalam dunia pers tersebut.

(roi)