Sepatu Roda dan Skateboard Kabupaten Malang Target Empat Emas Porprov Jatim

Sep 10, 2023 - 01:02
Sepatu Roda dan Skateboard Kabupaten Malang Target Empat Emas Porprov Jatim
NUSADAILY.COM - MALANG - Tim atlet Perserosi Kabupaten Malang, siap berlaga di Porprov Jawa Timur 2023. Sabtu (9/9/23) pagi mereka dilepas dan diberangkatkan oleh Ketua Perserosi Kabupaten Malang, Priyo Sudibyo. 
Porprov Jawa Timur ke-8 akan berlangsung mulai tanggal 9-16 September 2023 di Sidoarjo, Mojokerto dan Jombang. Perserosi Kabupaten Malang menargetkan 4 medali emas dalam ajang tersebut. 
"Melihat prestasi di Porprov tahun lalu, kami optimis bisa mempersembahkan lebih banyak medali di Porprov tahun ini," ucap Priyo Sudibyo ditemui saat melepas atlet sepatu roda dan skateboard di kediamannya kawasan Pakis Malang, Sabtu (9/9/23) pagi. 
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Malang ini, mengatakan tahun lalu Porserosi Kabupaten Malang berhasil mempersembahkan 2 medali emas, 1 perak dan 2 perunggu. Prestasi itu merupakan ukiran sejarah manis selama mengikuti event Porprov. 
"Padahal cabang skateboard masih eksebisi. Nah, saat skateboard resmi dilombakan tahun ini maka saya yakin bisa mendulang medali emas," tambah Ketua Kadin Kabupaten Malang yang juga membawa tim Bola Volly Kabupaten Malang karena juga ditunjuk sebagai Ketua Harian PBVSI. 
Bogank sapaan akrabnya menambahkan, meskipun suport dari KONI sangat minim, tetapi berkat dukungan pelatih serta wali atlet yang luar biasa tentu juga dari kantong pribadinya, kebutuhan seperti roda speed, kaos tim, vitamin dan gizi bagi atlit bisa terpenuhi l maksimal.
"Harapannya dengan terpenuhinya semua kebutuhan atlet serta kehadiran pengurus Porserosi, mampu memotivasi atlet untuk semangat dan berprestasi maksimal," papar Penasehat KONI Kabupaten Malang ini.(ap/wan)