Menerawang Kegesitan dan Ketajaman Ronaldo di Laga Portugal vs Ceko

Tetapi jika parameternya adalah produktivitas, maka Ronaldo unggul di sisi ini. Ia begitu produktif bersama Al Nassr dengan torehan 44 gol dari 45 pertandingan.

Jun 18, 2024 - 09:53
Menerawang Kegesitan dan Ketajaman Ronaldo di Laga Portugal vs Ceko

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Cristiano Ronaldo akan kembali jadi sorotan saat Portugal bersua Ceko pada matchday pertama Grup F Euro 2024, Rabu (19/6) dini hari waktu Indonesia.

Rekor sudah menunggu Ronaldo di Portugal vs Ceko. Jika dimainkan maka CR7 akan tampil dalam enam edisi Euro.

Namun, bukan rekor Ronaldo yang jadi perhatian publik jelang duel kedua tim di Stadion Leipzig. Pencinta sepak bola di seluruh dunia menunggu apakah Ronaldo masih punya ketajaman yang dibutuhkan untuk mencetak gol demi gol di Euro 2024.

Soal kecepatan, Ronaldo sudah jelas jauh berkurang dengan usianya yang kini sudah 39 tahun. Permainan eksplosif bukan lagi salah satu aspek yang ditawarkan peraih lima gelar Ballon d'Or itu.

Tetapi jika parameternya adalah produktivitas, maka Ronaldo unggul di sisi ini. Ia begitu produktif bersama Al Nassr dengan torehan 44 gol dari 45 pertandingan.

Mengingat usianya, bisa mencetak lebih dari 40 gol tentu bukan prestasi sembarangan. Terhitung langka pemain yang bisa tetap produktif dengan mencetak puluhan gol dalam semusim mendekati usia 40 tahun.

Banyak pemain bahkan sudah memilih gantung sepatu alias pensiun sebelum melewati usia 35 tahun.

Hanya saja, saja ketajaman Ronaldo erat kaitannya dengan performa Portugal secara tim. Jika 'mesin' permainan Seleccao das Quinas bekerja dengan baik maka gol demi gol berpotensi besar datang dari kaki dan kepala Ronaldo.

Portugal didukung materi pemain kelas satu sehingga disebut-sebut calon juara Euro 2024. Mereka memiliki Rafael Leao, Benardo Silva, Joao Felix, Bruno Fernandes, hingga bek sayap kreatif Joao Cancelo.

Deretan pemain ini yang bisa membantu Ronaldo mengeluarkan kemampuan terbaik di laga Portugal vs Ceko. Duo Bernardo Silva dan Bruno Fernandes bahkan akan memegang peran krusial untuk memenangi persaingan di lini tengah.

Ronaldo dan kawan-kawan juga datang ke Euro 2024 dengan catatan mentereng. Tim asuhan Roberto Martinez jadi satu-satunya tim yang mengukir rekor 100 persen kemenangan di babak kualifikasi.

Bukan itu saja, Portugal paling banyak membobol gawang lawan dengan 36 gol dan paling sedikit kebobolan karena gawang mereka hanya dua kali dijebol lawan dari 10 pertandingan yang dilakoni.

Torehan impresif ini membuat Portugal diyakini bisa mengulangi pencapaian di Euro 2016. Delapan tahun lalu, Portugal mengukir sejarah untuk kali pertama menjadi penguasa Eropa.

Kendati begitu, Portugal pantang percaya diri berlebihan. Ceko yang akan dihadapi pada laga perdana sudah cukup mengenal karakter permainan Portugal.

Hal ini lantaran Ceko terbilang sering bersua Portugal di pentas Euro. Pertemuan nanti bahkan akan jadi yang keempat buat kedua tim sejak Euro 1996.

Ceko punya harapan untuk bisa mengimbangi Portugal walau bermaterikan pemain-pemain yang minim pengalaman. Secara keseluruhan total caps pemain Ceko hanya 398 atau rata-rata 16 caps per pemain.

Gelandang Tomas Soucek jadi pemain dengan caps terbanyak dengan 68 kali bermain.

Upaya Ceko untuk meraih hasil positif akan coba dijaga oleh Patrik Schick. Bomber Bayer Leverkusen itu bakal jadi ancaman buat Ruben Dias dan kawan-kawan.

Shick sudah membuktikan ketajamannya di Euro 2020. Ia sejajar dengan Ronaldo soal urusan mencetak gol berkat keberhasilan lima kali membobol gawang lawan.

Ceko mesti efisien memanfaatkan peluang di laga nanti. Selain itu, militansi Soucek di lini tengah dan solidnya pertahanan mesti ditampilkan untuk berharap hasil positif kontra Portugal.(han)