Geger! Ular Sanca Sepanjang 2,5 M Ditemukan di Teras Rumah Warga Desa Limusnunggal Bogor

Peristiwa itu terjadi pada hari Jumat (27/1) sekitar pukul 04.23 WIB. Merasa khawatir, pemilik rumah lantas melaporkan kejadian itu kepada petugas Damkar untuk mengevakuasi ular.

Jan 28, 2023 - 18:14
Geger! Ular Sanca Sepanjang 2,5 M Ditemukan di Teras Rumah Warga Desa Limusnunggal Bogor
Ular sanca sepanjang 2,5 meter di rumah warga di Desa Limusnunggal, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor. (Foto: Dok istimewa)

NUSADAILY.COM – JAKARTA – Warga Desa Limusnunggal, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, digegerkan dengan kemunculan ular sanca sepanjang 2,5 meter di rumahnya. Ular tersebut muncul di teras rumah.

Danru 2 Rescue Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bogor, Nuriyadi, mengatakan bahwa awalnya warga mendengar suara ember terjatuh. Mulanya, dia mengira bahwa itu adalah kucing.

BACA JUGA : Seekor Ular Sanca Muncul di Mobil Angkot, Sopir – Penumpang...

"Seekor ular sanca menjatuhkan ember di teras rumahnya. Dikira kucing, pas dilihat ternyata ular sanca," kata Nuriyadi melalui ketegangannya, Sabtu (28/1/2023).

Peristiwa itu terjadi pada hari Jumat (27/1) sekitar pukul 04.23 WIB. Merasa khawatir, pemilik rumah lantas melaporkan kejadian itu kepada petugas Damkar untuk mengevakuasi ular.

"Merasa khawatir dan ketakutan, lalu melapor ke Pemadam Kebakaran Kabupaten Bogor," tutur Nuriyadi, dilansir dari detik.com

BACA JUGA : Luna Maya Blak-blakan Soal Hubungannya dengan Gading Marten, “Kita Teman Lama”

Petugas kemudian segera menuju ke lokasi dan tiba pada pukul 04.35 WIB. Setibanya di lokasi, petugas segera mengevakuasi ular sanca tersebut.

"Situasi akhir kondusif, evakuasi dilakukan selama 30 menit hingga ular berhasil dievakuasi," tuturnya. (ros)