Es Semangka Timun Suri, Cocok Jadi Menu Takjil Puasa Hari ke-3
Buah semangka juga bisa diolah jadi berbagai kreasi minuman. Siang-siang pas matahari sedang bersinar terik, cocok banget nih mengonsumsi minuman segar dari semangka.
NUSADAILY.COM – JAKARTA - Semangka tinggi air yang bisa mencegah dehidrasi, tinggi antioksidan untuk bikin tubuh kebal terhadap berbagai penyakit, banyak punya vitamin untuk jaga kesehatan jantung, otot, kulit, dan masih banyak lagi.
BACA JUGA : Es Buah Koktail Segar, Cocok jadi Menu Takjil Berbuka Puasa...
Selain dikonsumsi secara langsung, buah semangka juga bisa diolah jadi berbagai kreasi minuman. Siang-siang pas matahari sedang bersinar terik, cocok banget nih mengonsumsi minuman segar dari semangka. Kamu juga bisa kombinasikan dengan jenis buah dan bahan lainnya. Kreasi minuman es dari semangka ini juga bisa jadi menu berbuka puasa nanti.
Bahan:
- 1 buah semangka
- 5 sdm bubuk krimer, larutkan dengan 750 ml air dan masak sebentar
- 1 buah timun suri
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya atau 1/2 buah air jeruk lemon
- Sirup cocopandan secukupnya
- Es batu
Cara membuat:
1. Dalam mangkuk, tuang larutan krimer dan sirup. Aduk sampai tercampur rata.
2. Potong kecil buah semangka. Tuang di dalam mangkuk.
3. Keruk timun suri. Tuang di mangkuk.
4. Tambahkan es batu, lalu kucurui air jeruk nipis. Aduk rata dan simpan di dalam lemari es. (ros)