Ternyata Ini Penyebabnya Prabowo Dapat Sentimen Negatif Terbanyak di Debat Capres Pamungkas

Drone Emprit mengungkap Prabowo menjadi capres dengan sentimen negatif terbanyak dari netizen (48 persen), jauh di atas sentimen negatif terhadap capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo (14 persen) dan capres nomor urut 1 Anies baswedan (7 persen).

Feb 5, 2024 - 08:47
Ternyata Ini Penyebabnya Prabowo Dapat Sentimen Negatif Terbanyak di Debat Capres Pamungkas

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Prabowo subianto jadi yang paling banyak meraih sentimen negatif di antara para calon presiden (capres) di debat terakhir capres dari warga Twitter. Simak pemicunya.

Capaian tersebut berdasarkan analisis Drone Emprit terhadap percakapan di Twitter atau X pada periode Minggu (4/2) pukul 19.00 sampai dengan 22.00 WIB atau selama debat capres.

Drone Emprit mengungkap Prabowo menjadi capres dengan sentimen negatif terbanyak dari netizen (48 persen), jauh di atas sentimen negatif terhadap capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo (14 persen) dan capres nomor urut 1 Anies baswedan (7 persen).

Sentimen positif buat Prabowo pun masih di bawah sentimen negatifnya, yakni 43 persen, dan netral cuma 9 persen.

Apa yang membuat capres nomor urut 2 itu banyak menuai sentimen negatif?

Drone Emprit menangkap sejumlah opini netizen yang memicunya, yakni:

+ Dikritik karena selalu sepakat dengan Anies.

+ Dikritik karena sebut otak lamban.

+ Prabowo dinilai lebih buruk dari Sambo.

+ Dikritik dan disindir terkait program makan dan susu gratis.

+ Kritik soal tanggapan penanganan kesehatan dengan jawaban program makan gratis.

+ Sindir soal rencana peningkatan jumlah Fakultas Kedokteran.

+ Soroti dan kritik penanganan stunting yang diatasi dengan program makan gratis.

Sementara itu, opini positif terhadap Prabowo antara lain:

- Pendukung: Prabowo akan bangun 300 Fakultas Kedokteran di Indonesia.

- Pendukung: Gagasan Prabowo soal RS Modern dinilai mantap.

- Prabowo tawarkan strategi transformasi bangsa.

- Prabowo akhirnya setuju dengan argumen Anies dan Ganjar.

- Prabowo dinilai sebagai sosok yang paling paham dengan kondisi dalam dan luar negeri.

- Prabowo tampil prima dibanding 2 debat sebelumnya.

Analisis Emosi

Selain itu, Drone Emprit juga menangkap emosi negatif netizen terhadap Prabowo meski emosi positif masih mendominasi.

Pertama, emosi joy (senang) jadi yang terbanyak dengan 3.300 unggahan. Ini terkait dengan Prabowo yang diklaim menyebarkan misi program dengan cara keren, dan senang akhirnya ada yang mengajari Prabowo tentang stunting dan gizi buruk.

Kedua, emosi trust (yakin) sebanyak 3.100 postingan. Ini terkait isu Prabowo Gibran yang diklaim bisa atasi kemiskinan serta keyakinan selama debat Prabowo akan terus amini pendapat Anies dan Ganjar.

Ketiga, emosi fear (takut) dengan 2.200 unggahan. Emosi ini terkait kekhawatiran Prabowo diserang Anies secara berlebihan di debat, dan rumor "Prabowo anti soshum karena takut negara ini dikuasai aktivis ham."

Meski begitu, saat dicek, sumber kicauan terakhir terkait kicauan dari akun Twitter yang di-private alias tak bisa diakses oleh pihak yang bukan pengikut (follower).(sir)