Prabowo Temui Jokowi Lagi, Ada Apa?

Pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Presiden Jokowi memantik berbagai dugaan. Namun demikian, juru bicara Prabowo Dahnil Azhar Simanjuntak menyatakan bahwa pertemuan tertutup antara Prabowo Subianto dan Joko Widodo yang dilakukan pada Kamis, 16 Februari adalah pertemuan rutin.

Feb 18, 2023 - 15:19
Prabowo Temui Jokowi Lagi, Ada Apa?
Prabowo bersama Jokowi. (foto; medcom.id)

NUSADAILY.COM – JAKARTA – Pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Presiden Jokowi memantik berbagai dugaan. Namun demikian, juru bicara Prabowo Dahnil Azhar Simanjuntak menyatakan bahwa pertemuan tertutup antara Prabowo Subianto dan Joko Widodo yang dilakukan pada Kamis, 16 Februari adalah pertemuan rutin. Pertemuan itu memang biasa dilakukan oleh Jokowi sebagai Presiden RI dan Prabowo sebagai Menteri Pertahanan.

 

"Kan Pak Prabowo ini sebagai bawahan Pak Jokowi memang wajib bertemu dengan beliau, dan sebagi Menhan Prabowo juga memang rutin memberikan laporan perkembangan kerja-kerja di sektor pertahanan," ujar Dahnil, Jumat, 17 Februari 2023 sebagaimana dilanzir dari medcom.id.

 

Ia juga menyebut bahwa Prabowo memang baru saja pulang dari Australia untuk bertemu dengan otoritas pertahanan di sana. Sehingga memang Menteri Pertahanan ini perlu melaporkan hasil pertemuan tersebut.

 

"Selain mengenai pertemuan itu tentu juga laporan mengenai kondisi pertahanan kita juga kondisi geopolitik dan geostrategis kalaupun diluar itu pembahasannya pun pembahasan biasa seperti mengenai kondisi kebangsaan dan sebagainya," ujarnya.

 

Ketika ditanya mengenai apakah ada pembicaraan mengenai dukungan untuk 2024 Dahnil enggan merinci. Ia mengungkapkan Prabowo memang sebelumnya menegaskan hanya membahas mengenai hasil pertemuannya di Australia dan kondisi kebangsaan.

 

"Mengenai soal yang lain saya juga kurang tahu menahu," ujarnya.

 

Namun Dahnil menyebutkan bahwa saat ini Prabowo memang sangat menghormati Presiden Jokowi sebagai Presiden RI. Lebih dari itu, Prabowo mengharapkan dukungan Jokowi dalam Pilpres 2024.

 

"Saat ini Jokowi sudah dua periode memimpin Indonesia, tentu dukungan Jokowi sangat penting dan Pak Prabowo jelas ingin maju juga sebagai capres di 2024 dengan dukungan dari Pak Jokowi," lanjut dia.

 

Ia juga menyampaikan bahwa memang sudah ada banyak pembicaraan dari Prabowo dan Jokowi sebelumnya. Dalam hal ini Dahnil mengungkapkan bahwa Jokowi banyak memberikan saran kepada Prabowo mengenai Pencapresan yang akan dilakukan pada 2024.

 

"Dan tentu saja, Pak Prabowo mendengarkan banyak nasehat terkait ini dari Pak Jokowi," jelasnya.(*)