Kota Mojokerto Pasar Murah di Pasar Tanjung Cek Harganya

Kepala Bidang Perdagangan Diskopukmperindag Kota Mojokerto, Heri mengatakan, pasar murah terbuka untuk umum.

Dec 7, 2022 - 23:26
Kota Mojokerto Pasar Murah di Pasar Tanjung Cek Harganya
Pasar Murah di Pasar Tanjung Kota Mojokerto

NUSADAILY.COM – MOJOKERTO - Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoukmperindag) Kota Mojokerto menggelar pasar murah. Pasar murah yang digelar di depan pintu masuk utama Pasar Tanjung Anyar ini untuk mengantisipasi naiknya harga sejumlah sembako jelang Natal dan tahun baru.

Saat ini, harga telur ayam melejit dengan harga Rp31 ribu/kg. Namun di pasar murah dijual seharga Rp27.000/kg. Minyak goreng merk Kita Rp12,500/kg, gula Rp13 ribu/kg, gula Rp25.500/2 kg, minyak Sovia Rp31 ribu/2 liter, minyak Sovia Rp17 ribu/liter, beras medium Rp 43.500/5 kg dan beras premium Rp42.500/5 kg.

BACA JUGA : Supeltas di Mojokerto Keluhkan Perlintasan KA Tanpa Palang...

Kepala Bidang Perdagangan Diskopukmperindag Kota Mojokerto, Heri mengatakan, pasar murah terbuka untuk umum. “Siapa saja yang berminat, silahkan datang ke lapak kami di depan Pasar Tanjung Anyar dari mulai pukul 08.00 WIB – 11.00 WIB,” ungkapnya, Rabu (7/12/2022).

Untuk pembelian beras dan gula tidak dibatasi jumlahnya, namun untuk telur dan minyak goreng dibatasi. Yakni telur 10 kg dan 2 liter/orang. Setiap hari akan disediakan untuk telur sebanyak 100 kg, beras premium 500 kg, beras medium 500 kg, minyak Kita 60 liter, minyak Sovia 120 liter dan gula sebanyak 100 kg.

“Pasar murah dilaksanakan dalam rangka menstabilkan harga menjelang perayaan Natal dan tahun baru 2023. Terlaksananya program pasar murah ini berkat kerja sama antara Pemerintah Kota Mojokerto dengan Perum BULOG Cabang Surabaya Selatan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Diskopukmperindag Kota Mojokerto, Ani Wijaya mengatakan, kebutuhan pokok mulai menunjukkan adanya kenaikan harga seperti gula, beras hingga telur ayam jelang Hari Raya Natal dan tahun baru 2023.

BACA JUGA : Warga Mojokerto Tewas Terlindas Truk, Mendahului Sambil...

“Berdasarkan laporan harian memang sejumlah kebutuhan pokok mulai naik. Seperti beras medium saat ini Rp10.500/kg, padahal HETnya Rp9.450/kg. Kemudian telur ayam ras sekarang Rp31 ribu/kg dan gula Rp13.500/kg. Kenaikan sejumlah harga kebutuhan pokok merupakan hal yang lumrah,” katanya.

Hal tersebut seiring dengan mulai meningkatkannya permintaan dari masyarakat. Ani menjelaskan, jika stok masih aman sehingga masyarakat Kota Mojokerto tidak perlu khawatir. Seperti telur, lanjut Ani, banyak dikirim keluar daerah seperti Jakarta dan adanya bantuan sosial non tunai.(ris)