Ketika Anies Sebut Perolehan Suara Pilpres 2024 di Sulsel Bakal Dahsyat, Emangnya Ada Apa?

"Ada tiga, satu dahsyat, dua dahsyat, tiga dahsyat," kata Anies usai menghadiri Silaknas ICMI di Makassar, Minggu (5/11).

Nov 6, 2023 - 14:29
Ketika Anies Sebut Perolehan Suara Pilpres 2024 di Sulsel Bakal Dahsyat, Emangnya Ada Apa?

NUSADAILY.COM – MAKASSAR – Bakal calon presiden, Anies Baswedan menyebut perolehan suaranya bersama bakal calon wakil presiden Muhaiman Iskandar (Cak Imin) di Sulawesi Selatan bakal dahsyat pada Pilpres 2024.

"Ada tiga, satu dahsyat, dua dahsyat, tiga dahsyat," kata Anies usai menghadiri Silaknas ICMI di Makassar, Minggu (5/11).

Dalam acara Silaknas ICMI itu, Anies mengatakan pentingnya merubah paradigma dari pembangunan menjadi pertumbuhan dan pemerataan.

"Dari pembangunan yang orientasinya sektor menjadi sektor dan teritorial. Jadi memberikan perhatian pada setiap kawasan memiliki prioritas yang berbeda-beda dan itu kami seriusi. Kalau teman-teman lihat di visi dan misi itu dibagi menjadi visi dan misi berdasarkan bidang dan kemudian berdasarkan wilayah," ujarnya,

"Jadi untuk Papua, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara itu prioritasnya berbeda-beda. Pembangunan yang kita lakukan nantinya sesuai dengan kebutuhan yang ada di lapangan," sambungnya.

Anies menyebut inti dari yang disampaikan pada pemaparannya di Silaknas ICMI adalah persoalan keadilan. Menurutnya, keadilan merupakan prinsip dasar agar persatuan Indonesia betul-betul bisa terjaga.

"Menjaga persatuan dengan memberikan kesetaraan dan kesempatan kepada semua. Dimana perekonomian kita menjadi satu, juga satu kemakmuran, dengan kesetaraan dan kesempatan. Harapannya dengan begitu, maka persatuan terjaga," jelasnya.

Anies mengingatkan kekacauan yang terjadi di sebuah negara dipicu karena pemimpinnya tidak dapat menjaga persatuan.

"Jadi kalau kita ingin persatuan ini terjaga, maka kesetaraan dan keadilan harus jadi prioritas. Tema yang diberikan oleh teman-teman ICMI sangat relevan sekali. Karena teman-teman ICMI memberikan kepada kita gambaran bagaimana agenda pemerintahan ke depan itu bisa ikut membereskan ketimpangan yang ada ini," ujarnya.(han)