Hamas Sebut Pesawat Israel Tembaki Warganya Sendiri pada 7 Oktober

Kelompok pejuang Palestina Hamas mengatakan bahwa beberapa helikopter Apache milik Israel telah menembaki sejumlah pengunjung konser musik Supernova pada 7 Oktober lalu.

Nov 22, 2023 - 14:57
Hamas Sebut Pesawat Israel Tembaki Warganya Sendiri pada 7 Oktober

NUSADAILY.COM -GAZA - Kelompok pejuang Palestina Hamas mengatakan bahwa beberapa helikopter Apache milik Israel telah menembaki sejumlah pengunjung konser musik Supernova pada 7 Oktober lalu.

 

Dalam sebuah konferensi pers Hamas di Gaza pada Minggu, 19 November, disebutkan bahwa hasil investigasi mengindikasikan bahwa militer Israel menembaki warganya sendiri kala itu.

 

Kondisi beberapa jasad yang terbakar merupakan dampak tembakan rudal dari helikopter Zionis," ujar Hamas, seperti dikutip dari laman vocfm.co.za, Senin, 20 November 2023.

 

Hamas lebih lanjut mengutip angka-angka yang dinilai tidak akurat oleh penasihat senior Israel, Mark Regev, yang mengeklaim bahwa dari 1.400 orang yang terbunuh pada tanggal 7 Oktober, 200 di antaranya adalah warga Palestina.

 

Festival musik Supernova yang dihadiri sekitar 4.000 pemukim dan orang asing ini, jelas Hamas, berlangsung dengan sepengetahuan pasukan Israel.

 

Hal ini sangat penting, mengingat polisi pendudukan telah menyetujui perpanjangan acara hingga hari Sabtu," jelas Hamas.

 

“Semua ini menegaskan, tanpa keraguan, bahwa pasukan pendudukan, di tengah kegagalan keamanan, intelijen, dan militer pada tanggal 7 Oktober, melakukan pembantaian terhadap mereka yang menghadiri festival tersebut karena kebingungan dan kekacauan yang terjadi di antara para pemimpin dan badan keamanan mereka," tegas Hamas.

 

Menurut Hamas, pasukan Israel juga mengebom “beberapa rumah pemukim” berdasarkan kecurigaan adanya tawanan yang ditahan di sana, sehingga meningkatkan jumlah korban jiwa di kalangan pemukim.(*)