Banyak Tokoh Daftar Pilkada Magetan, Beni Ardi: Saatnya Pemimpin Inovatif dan Peduli Muncul

Beni berharap Pilkada Magetan kali ini dapat menghasilkan pemimpin yang inovatif dan membawa misi perubahan.

May 28, 2024 - 22:54
Banyak Tokoh Daftar Pilkada Magetan, Beni Ardi: Saatnya Pemimpin Inovatif dan Peduli Muncul
Sebagian tokoh mendaftar bacabup bacawabup Magetan di Pilkada 2024. Nusadaily/ Riyanto.

Magetan, Nusadaily.com – Gelaran penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati Magetan yang dibuka oleh sejumlah partai politik mendapat respons positif dari masyarakat. Beni Ardi, seorang pegiat politik dan hukum dari LSM Magetan Center, menyambut baik langkah para tokoh Magetan yang berani maju dan mendaftarkan diri.

"Saya secara pribadi dan juga atas nama lembaga memberikan acungan jempol kepada tokoh-tokoh Magetan yang sudah berani muncul mendaftarkan diri pada masing-masing partai di Magetan," ujar Beni. Beberapa nama yang disebut Beni antara lain Sujatno, Tikno, Nanik, Ida, Muhyar, Basuki Babussalam, dan Dwi Suntoro.

Beni berharap Pilkada Magetan kali ini dapat menghasilkan pemimpin yang inovatif dan membawa misi perubahan. Ia menyoroti kurangnya perubahan signifikan dalam pembangunan Magetan oleh para bupati sebelumnya, khususnya dalam penanganan kondisi pasar sayur yang dianggap belum menjadi prioritas.

"Sebagai contoh, kondisi pasar sayur. Bupati sebelumnya tidak mampu menjadikan pasar sayur sebagai skala prioritas dalam pembangunannya," tegas Beni dengan nada kesal. Ia menambahkan bahwa pembangunan yang ada sering kali kurang berpihak kepada wong cilik.

Beni juga menekankan pentingnya fokus pada bidang pertanian, mengingat mayoritas penduduk Magetan adalah petani. Ia berharap para calon bupati dan wakil bupati memiliki komitmen kuat untuk memajukan sektor pertanian dan meningkatkan kesejahteraan petani.

"Jangan semata mengejar jabatan saja, apalagi bila usia sudah lanjut. Berikan kesempatan kepada generasi muda, saatnya yang muda berani di garda depan, memimpin Magetan," tambahnya.

Dengan banyaknya tokoh yang mendaftar, Beni optimistis bahwa Magetan akan memiliki pemimpin yang peduli dan siap membawa perubahan nyata demi kemajuan daerah. (nto)