Waduh! Kejagung Didesak Usut Korporasi & Parpol Diduga Terima Uang Menara BTS, Sasar Siapa?

Yunus membagi korupsi menjadi beberapa kategori, yakni korupsi karena kerakusan (corruption by greed) dan korupsi karena kebutuhan (corruption by need). Menurut dia, corruption by greed biasanya melibatkan para penyelenggara negara dan ada kecenderungan menyalahgunakan jabatan yang diakhiri dengan pencucian uang.

Jul 9, 2023 - 18:09
Waduh! Kejagung Didesak Usut Korporasi & Parpol Diduga Terima Uang Menara BTS, Sasar Siapa?

NUSADAILY.COM – JAKARTA – Kejaksaan Agung (Kejagung) didesak segera memproses hukum korporasi hingga partai politik termasuk politikus yang turut menerima aliran uang hasil dugaan korupsi pembangunan menara BTS 4G dan infrastruktur pendukung 1, 2, 3, 4 dan 5 Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI).

"Jangan berhenti di Pasal 3 [UU Tipikor, tentang kerugian negara] saja, tapi mereka-mereka yang menerima-menerima ini, politisi, perusahaan-perusahaan, ataupun juga partai," ujar mantan Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Yunus Husein dalam webinar 'Kupas Tuntas Kasus Korupsi BTS', Sabtu (8/7).

Yunus membagi korupsi menjadi beberapa kategori, yakni korupsi karena kerakusan (corruption by greed) dan korupsi karena kebutuhan (corruption by need). Menurut dia, corruption by greed biasanya melibatkan para penyelenggara negara dan ada kecenderungan menyalahgunakan jabatan yang diakhiri dengan pencucian uang.

Kejagung, terang dia, harus mengusut aliran dana kasus dugaan korupsi BTS 4G yang merugikan keuangan negara hingga Rp8 triliun tersebut.

"Kalau dia menerima lewat perusahaan, hati-hati juga, perusahaan itu bukan perusahaan yang terima, bisa saja yang menikmati itu pemilik manfaat yaitu orang yang mengendalikan perusahaan itu," ungkap Yunus.

Johnny Plate dkk didakwa merugikan keuangan negara sejumlah Rp8 triliun terkait kasus dugaan korupsi penyediaan menara BTS dan infrastruktur pendukung 1, 2, 3, 4 dan 5 BAKTI.

Jumlah tersebut berdasarkan Laporan Hasil Audit Penghitungan Kerugian Keuangan Negara Nomor: PE-03.03/SR/SP-319/D5/02/2023 tanggal 6 April 2023 yang dilakukan oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Dalam kasus ini, Plate selaku Pengguna Anggaran (PA) disebut telah memperkaya diri sebesar Rp17.848.308.000.

Tindak pidana dilakukan Plate bersama-sama dengan Anang Achmad Latif, Direktur Utama BAKTI dan Kuasa pengguna Anggaran (KPA); Yohan Suryanto, Tenaga Ahli pada Human Development Universitas Indonesia (HUDEV UI); Irwan Hermawan, Komisaris PT Solitech Media Sinergy.

Galumbang Menak Simanjuntak, Direktur Utama PT Mora Telematika Indonesia; Mukti Ali, Account Director PT Huawei Tech Investment; Windi Purnama, Direktur PT Multimedia Berdikari Sejahtera; dan Muhammad Yusrizki Muliawan, Direktur PT Basis Utama Prima.

Anang disebut menerima Rp5 miliar; Yohan menerima Rp453.608.400; Irwan menerima Rp119 miliar; Windi menerima Rp500 juta; Yusrizki menerima Rp50 miliar dan US$2,5 juta.

Para terdakwa diduga juga memperkaya sejumlah korporasi. Yakni Konsorsium FiberHome PT Telkominfra PT Multi Trans Data (PT MTD) untuk Paket 1 dan 2 sebesar Rp2.940.870.824.490 (Rp2,9 triliun).

Konsorsium Lintasarta Huawei SEI untuk paket 3 sebesar Rp1.584.914.620.955 (Rp1,5 triliun) dan Konsorsium IBS dan ZTE Paket 4 dan 5 sebesar Rp3.504.518.715.600 (Rp3,5 triliun).(han)