PAN Tugaskan Bima Arya di Pilgub Jabar, Mengaku Sudah Komunikasi dengan Desy Ratnasari

Sementara itu Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengakui menyiapkan dua nama di Pilkada Jabar yakni Bima Arya dan Desy Ratnasari.

May 4, 2024 - 15:21
PAN Tugaskan Bima Arya di Pilgub Jabar, Mengaku Sudah Komunikasi dengan Desy Ratnasari

NUSADAILY.COM – BANDUNG - Mantan Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto, mengaku sudah berkomunikasi dengan Desy Ratnasari, Ketua DPW PAN Jabar terkiat Pilkada Jawa Barat.

Diketahui, nama keduanya saat ini muncul sebagai jagoan dari PAN untuk maju di Pilkada Jabar.

"Saya terus komunikasi yang dengan ibu ketua, saling mendoakan, kita tidak tahu skenario politik apa di depan, tapi yang pasti sebagai kader partai kita akan samina wa athona," kata Bima saat deklarasi maju di Pilgub Jabar di Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (4/5).

Bima mengaku ia sudah ditugasi partainya untuk maju jadi salah satu kandidat calon gubernur Jawa Barat (Jabar).

Ia juga akan bertemu dengan pimpinan parpol lain untuk menjalin koalisi.

Saat deklarasi Bima mengklaim sudah mendapat dukungan dari warga dan beberapa komunitas.

"Ada ibu-ibu yang dukung, komunitas budaya, pegiat sunda. Ke depannya kita akan komunikasi dengan pimpinan parpol," katanya.

Bukan hanya membangun komunikasi dengan pimpinan parpol, Bima juga mengaku akan menemui sejumlah tokoh Jabar.

"Saya ditugaskan partai untuk membangun komunikasi kepada semua, dan nanti setelah ini kita akan komunikasi ke tokoh-tokoh Jabar, ke pimpinan-pimpinan partai di Jabar. Saya ditugaskan bang Zul (Ketum PAN Zulkifli Hasan) untuk ikhtiar di Jawa Barat," katanya.

Bima sendiri sering digadang-gadang akan menjadi calon wakil dari Ridwan Kamil. Terkait isu tersebut, Bima mengaku sampai saat ini, Ridwan Kamil belum menentukan langkah politiknya. Namun Bima sendiri masih membuka diri jika diberi kesempatan untuk menjadi wakil Ridwan Kamil.

"Dengan kang Emil komunikasi berjalan baik, berjalan bagus. Hari ini masih berproses, Kang Emil belum menyatakan akan ke mana, saya kira semua masih terbuka," katanya.

"Jabar 1, Jabar 2, gubernur, Wagub, urang ge (saya juga) bisa jadi gubernur mah, yang penting didukung. Jadi insyaallah, pada saatnya warga Jabar akan memutuskan, tapi kita bergerak, ikhtiar menuju gedung sate," katanya.

Dengan deklarasi ini, Bima menyebut pakan depan ia bersama dengan relawannya, akan mulai berkeliling Jabar, untuk berbelanja permasalahan-permasalahan yang ada di masyarakat Jabar.

"Minggu depan akan mulai berkeliling Jabar, kita ingin melihat kontestasi Pilgub ini kontestasi yg tidak saja mencerahkan, tapi juga menyejukkan. Jadi warga Jabar menunggu calon-calon pemimpinnya menawarkan apa untuk mereka," katanya.

PAN Tugaskan Bima Arya dan Desy

Sementara itu Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengakui menyiapkan dua nama di Pilkada Jabar yakni Bima Arya dan Desy Ratnasari.

Menurutnya dua kader PAN ini termasuk orang yang pantas untuk berlaga di Pilkada Jabar.

Zulhas menjelaskan, dua nama tersebut memang pasti diusung oleh PAN. Namun, soal siapa yang nantinya benar-benar maju di Pilkada tergantung pada partai koalisi yang akan bergabung dengan PAN.

PAN kata dia hanya mengusulkan dua nama. Soal keputusan semua tergantung pada kesepakatan bersama, termasuk soal siapa yang nantinya akan jadi wakil kedua calon tersebut.

"Kita (usung) tapi kan nanti tergantung pasangan. Kan tergantung koalisi," katanya di kawasan Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (4/5).(han)