Kapolri Beri Arahan Khusus pada 5 Jendral Bintang 3 Terkait Mudik Idul Fitri 2023

Sigit membeberkan rencana untuk menerjunkan 148.884 personel Polri untuk mengawal mudik Idul Fitri 2023.

Apr 13, 2023 - 17:58
Kapolri Beri Arahan Khusus pada 5 Jendral Bintang 3 Terkait Mudik Idul Fitri 2023
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo / ist

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Kapolri beri arahan khusus pada 5 jenderal bintang 3 demi mudik Idul Fitri 2023 lancar dan aman. Kelima jenderal itu diminta turun langsung mengawasi pengamanan mudik.

Arahan itu diungkap Sigit dalam rapat kerja bersama Komisi III DPR di gedung MPR/DPR, Jakarta, Rabu (12/4/2023). Sigit awalnya membeberkan langkahnya untuk mengantisipasi agar mudik tahun ini tidak macet luar biasa. Apa saja?

Kerahkan Lebih dari 148 Ribu Personel

Sigit membeberkan rencana untuk menerjunkan 148.884 personel Polri untuk mengawal mudik Idul Fitri 2023. Dia berharap penerjunan personel ini bisa mengantisipasi lonjakan pemudik tahun ini yang mencapai 123 juta orang.

BACA JUGA : Mudik Lebaran Bawa Barang di Atap Mobil: Disarankan Pakai...

"Dalam waktu dekat ini kita hadapi adalah mudik Idul Fitri yang dari hasil survei Kemenhub jumlahnya bertambah dari yang awalnya 86 juta menjadi 123 juta. Sehingga tentunya ini juga menjadi perhatian khusus kami, sehingga kami melibatkan 148.884 personel yang akan kami turunkan untuk laksanakan operasi ini. Karena apabila kami tidak melaksanakan secara optimal potensi terjadinya kemacetan yang luar biasa tentunya akan terjadi," kata Sigit, dilansir dari detik.com

Turunkan Pati Bintang Tiga

Sigit menegaskan pihaknya akan melaksanakan Operasi Ketupat mulai 18 April hingga 1 Mei 2023. Dia menyebut pati-pati bintang 3 juga akan dilibatkan memantau arus Mudik 2023.

"Kemudian juga kami turunkan seluruh personel-personel kami, termasuk pati-pati bintang 3, untuk kita sebar di seluruh wilayah, kita harapkan bahwa kegiatan Operasi Ketupat ini betul-betul bisa kita laksanakan dengan maksimal," ucapnya.

Adapun kelima pati bintang tiga yang ditugaskan yakni Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto untuk wilayah Banten, Kabaharkam Polri Komjen Fadil Imran untuk wilayah Polda Metro Jaya

Kemudian Kabaintelkam Polri Komjen Wahyu Widada untuk wilayah Jawa Barat, Kalemdiklat Polri Komjen Purwadi Ariyanto di wilayah Jawa Tengah dan Dankor Brimob Komjen Anang Revandoko pada wilayah Jawa Timur.

Rekayasa Lalin

Selanjutnya, Sigit juga membahas terkait rekayasa lalu lintas one way dan contraflow, yang rencananya diberlakukan saat mudik Lebaran 2023. Dia berharap penerapan one way dan contraflow ini tidak berdampak pada jalur arteri lain.

"Pada saat menerapkan one way dan contraflow yang tentunya ini kita evaluasi sehingga tidak membuat tempat lain, khususnya wilayah arteri, jadi kendala atau hambatan. Ini yang saat ini kami persiapkan supaya betul-betul bisa baik," jelasnya.

"Termasuk penambahan dan pengaturan penundaan perjalanan, dan rekomendasi penambahan rest-rest area atau area parkir sehingga bisa jadi tempat istirahat. Kemudian, untuk kegiatan kegiatan lain kami juga akan melakukan mudik gratis sehingga mudah-mudahan ini bisa mengurangi kemacetan," lanjut dia. (ros)