Ini Tips Agar Tak Lupa Taruh Barang di Brankas Hotel, Masukkan Sepatu?

Pramugari membagikan tips ketika menggunakan brankas hotel. Supaya barang di brankas tidak tertinggal saat check out, coba taruh sepatu di dalamnya

Ini Tips Agar Tak Lupa Taruh Barang di Brankas Hotel, Masukkan Sepatu?
Ilustrasi (readers diggest)

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Pramugari membagikan tips ketika menggunakan brankas hotel. Supaya barang di brankas tidak tertinggal saat check out, coba taruh sepatu di dalamnya.

Pramugari dari maskapai Belanda KLM bernama Esther, baru-baru ini menyampaikan rutinitas rahasianya selama berada di hotel. Esther termasuk orang yang suka menggunakan brankas hotel untuk menyimpan barang berharga.

Namun ia kerap mendengar cerita para tamu hotel yang barangnya justru tertinggal karena lupa diambil dari brankas. Esther sendiri mengaku barangnya tak pernah tertinggal di brankas karena ia juga memasukkan salah satu sepatu heelsnya ke dalam brankas.

"Khawatir melupakan sesuatu dari lokermu? Taruh heel atau sepatumu di dalamnya dan kamu tidak akan lupa," kata dia seperti dikutip dari Express.co.uk, Minggu (22/1/2023).

Dari sepasang heel miliknya, salah satu akan dimasukkan ke brankas bersama barang berharga lainnya. Esther memang selalu membutuhkan sepatu heelsnya itu untuk bekerja sehingga ia pasti akan membuka dan mengeluarkan isi brankas sebelum check-out.

 Selain sepatu, Esther juga menyarankan agar tamu meninggalkan barang lain yang rutin dikenakan di dalam brankas. Misalnya jaket atau mantel sehingga sebelum pergi, mereka harus membuka brankas itu dan mengambil barang lainnya.

Di sisi lain, pakar travel justru memperingatkan tamu hotel untuk waspada ketika menaruh barang di brankas. Situs perjalanan Hotels & Discounts yang mengatakan brankas justru menjadi tempat pertama yang dituju pencuri ketika mencari barang.

Bila masih ingin menggunakan brankas di kamar hotel, tamu harus menghapus setiap tombol pada nomor pad dengan jari mereka setelah memasukkan kode mereka sendiri. Ini mencegah dan calon pencuri untuk memeriksa tombol mana yang digunakan dengan sinar ultraviolet.(eky)