Arus Lalin Tol Cikampek Arah Jakarta Terpantau Ramai Lancar Pagi Ini

Di sepanjang jalan tol layang Syeikh Mohammed Bin Zayed (MBZ), kendaraan yang menuju arah Jakarta juga terlihat lancar.

Apr 27, 2023 - 17:37
Arus Lalin Tol Cikampek Arah Jakarta Terpantau Ramai Lancar Pagi Ini
Tol Cikampek arah Jakarta.

NUSADAILY.COM - JAKARTA - Arus lalu lintas tol Jakarta-Cikampek yang mengarah ke Jakarta pada arus balik Lebaran terpantau ramai lancar pada Kamis (26/4) pukul 08.00 hingga 09.00 WIB pagi ini.

Dilansir dari pantauan CNNIndonesia.com, belum ada kepadatan atau kemacetan di dalam tol yang mengarah menuju Jakarta.

Di sepanjang jalan tol layang Syeikh Mohammed Bin Zayed (MBZ), kendaraan yang menuju arah Jakarta juga terlihat lancar.

BACA JUGA : Arus Balik Mudik Lebaran, Ada Contraflow pada Arah Jakarta...

Kendaraan dari arah timur menuju Jakarta di Tol Cikampek terpantau memacu kecepatannya rata-rata 80 kilometer/jam.

Kepadatan kendaraan justru terjadi di KM 46-48 Tol Jakarta-Cikampek yang menuju arah Cikampek atau ke arah timur. Kendaraan tersendat dan hanya bisa melaju di kecepatan rata-rata 20 Km/jam.

Berdasarkan keterangan di akun Twitter resmi Jasa Marga, terdapat insiden pada sebuah kendaraan dan proses berakhirnya jalur contraflow hingga menyebabkan kepadatan.

"08.01 WIB #Tol_Japek Karawang Barat KM 44 - KM 48+900 arah Cikampek padat, dampak selesai penanganan Kendaraan gangguan dan ada lajur contraflow dari arah Cikmapek di lajur 3-4/tengah-kanan. ; Cikampek - Dawuan - Cikarang - Cikunir - Cawang lancar," bunyi cuitan di Twitter Jasa Marga @PTJASAMARGA, Kamis.

BACA JUGA : Arah Puncak Padat, Jalur ke Sukabumi dan Bogor Diberlakukan...

Contraflow masih diberlakukan

Di sisi lain, petugas masih menerapkan contraflow di Tol Cikampek sejak KM 47- KM 72 menuju arah Jakarta. Sekitar 5 meter atau satu ruas jalan yang mengarah ke timur dipakai oleh kendaraan yang hendak menuju ke arah Jakarta.

Terlihat petugas berjaga mengatur arus contraflow agar kendaraan tetap tertib mengikuti jalur yang disediakan.

"07.30 WIB #Tol_Japek Cikampek KM 72 - Karawang Barat KM 47 diberlakukan lajur contraflow/kanan, harap tertib di antrian," bunyi cuitan di akun Twitter resmi Jasa Marga.(lal)