Waspada! Ini Gejala Radang Pernapasan yang Dialami Penyanyi Nassar

Perawatan biasanya difokuskan pada pengobatan penyebab yang mendasarinya. Tetapi obat antiinflamasi atau imunosupresan dapat diresepkan untuk mengobati peradangan secara langsung.

Apr 29, 2023 - 11:00
Waspada! Ini Gejala Radang Pernapasan yang Dialami Penyanyi Nassar
Nassar

NUSADAILY.COM - JAKARTA - Penyanyi Nassar mengaku sempat dirawat di rumah sakit gara-gara terkena radang pernapasan. Dia bahkan harus merogoh kocek yang cukup dalam untuk menyembuhkan penyakit tersebut.

Apa sebenarnya penyakit radang paru-paru seperti yang dialami Nassar ini?

Radang atau peradangan paru-paru dikenal juga dengan istilah pneumonitis. Penyebabnya cukup banyak, mulai dari paparan racun di udara, infeksi saluran pernapasan, hingga berbagai macam penyakit paru. Mulai dari asma, hingga bronkitis kronis.

Melansir Very Well Health, penyakit ini bisa bersifat akut atau kronis. Diagnosisnya bisa dilakukan dengan cara pemeriksaan fisik, tes darah, tes pencitraan, dan beberapa prosedur lainnya.

BACA JUGA : Jalani Kemoterapi, Nunung Disebut Tetap Akan...

Perawatan biasanya difokuskan pada pengobatan penyebab yang mendasarinya. Tetapi obat antiinflamasi atau imunosupresan dapat diresepkan untuk mengobati peradangan secara langsung.

Untuk beberapa kondisi, orang yang terkena penyakit ini juga bisa memerlukan pembedahan.

Melansir Mayo Clinic, radang paru-paru juga bisa membuat pasien mengalami kesulitan bernapas. Biasanya, penyakit ini muncul dengan beberapa tanda, misal sulit bernapas yang disertai dengan batuk kering yang intensitasnya jarang.

Gejala radang paru-paru dan radang pernapasan 

Gejala yang paling umum adalah sesak napas, yang dapat disertai dengan batuk kering. Jika pneumonitis tidak terdeteksi atau tidak diobati, Anda dapat mengembangkan pneumonitis kronis secara bertahap, yang dapat menyebabkan jaringan parut (fibrosis) di paru-paru.

Tanda dan gejala pneumonitis kronis meliputi:

- sesak napas
- batuk
- kelelahan
- kehilangan selera makan
- berat badan turun tanpa diet

Penyebab

Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan seseorang mengalami penyakit ini. Yakni sebagai berikut:

1. Obat-obatan

Pneumonitis terjadi ketika zat yang mengiritasi menyebabkan kantung udara kecil (alveoli) di paru-paru meradang. Peradangan ini membuat oksigen sulit melewati alveoli ke dalam aliran darah.

Banyak iritasi, mulai dari jamur di udara hingga obat kemoterapi, telah dikaitkan dengan pneumonitis. Tapi bagi kebanyakan orang, zat spesifik yang menyebabkan peradangan tidak pernah teridentifikasi.

Obat-obatan itu termasuk narkoba, beberapa jenis obat kemoterapi, dan obat yang menjaga detak jantung tetap teratur. Overdosis aspirin juga dapat menyebabkan pneumonitis.

BACA JUGA : Jessica Iskandar Mengunggah Foto Baru, Dibilang...

2. Jamur dan bakteri

Paparan berulang terhadap beberapa jamur dan bakteri dapat menyebabkan paru-paru meradang.

3. Terpapar bulu bintang

Bulu burung atau kotoran burung juga bisa membuat seseorang terkena infeksi paru-paru.

4. Perawatan radiasi

Beberapa orang yang menjalani terapi radiasi pada dada, seperti untuk kanker payudara atau paru-paru, dapat mengalami pneumonitis. Pneumonitis juga dapat terjadi setelah terapi radiasi seluruh tubuh, yang diperlukan untuk mempersiapkan seseorang melakukan transplantasi sumsum tulang.

Itulah penjelasan terkait penyakit radang pernapasan yang penyanyi Nassar akui sempat dialaminya.(lal)