Walikota Malang Apresiasi Kampanye Mobil Hemat Energi dari Wuling, “Kendaraan Ramah Lingkungan”

Walikota Malang, Drs. H. Sutiaji memberikan sambutan pada acara pembukaan Wuling Air City Tour. Belasan mobil listrik Wuling berkumpul pada acara tersebut di Balaikota Malang.

Jan 14, 2023 - 20:24
Walikota Malang Apresiasi Kampanye Mobil Hemat Energi dari Wuling, “Kendaraan Ramah Lingkungan”
Foto: Walikota Malang berangkatkan konvoi mobil hemat energy

NUSADAILY.COM – MALANG - Walikota Malang memberangkatkan sekitar 30 unit mobil Wuling Air ev konvoi mengelilingi Kota Malang, sebagai bentuk kampanye mobil hemat energi. Mengusung tema ‘Wuling Air EV-Drive for A Green Life City Touring’. Konvoi ini mengambil start di Balaikota Malang dan finish di Taman Indie Araya, Sabtu (14/1/2023).  

Walikota Malang, Drs. H. Sutiaji memberikan sambutan pada acara pembukaan Wuling Air City Tour. Belasan mobil listrik Wuling berkumpul pada acara tersebut di Balaikota Malang.

BACA JUGA : Walikota Malang Sutiaji Tindak Lanjuti Permasalahan Warga...

 “Saya mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi wuling yang telah menginisiasi dan mempromosikan kendaraan ramah lingkungan karena kita tahu semua bahwa dunia sedang mengalami krisis energi,” ucap Walikota Sutiaji.

"Kami memberikan apresiasi dilaksanakan kegiatan ini, ini bentuk bahwa Kota Malang ini mendukung masyarakat kita menggunakan mobil listrik," lanjutnya 

Direktur Wuling Perdana Jatim, Yudi Irawan Wijaya mengatakan, animo masyarakat pada Wuling Air ev cukup tinggi. Sejak diperkenalkan di Malang dan Surabaya pada Agustus 2022 lalu, saat ini pemilik Wuling Air ev sekitar 100-an orang. Bahkan animo peserta city tour ini cukup tinggi dengan mengajak keluarganya. (ros)