Usai Gelar Pertemuan dengan AHY di Markas Demokrat, Begini Kata Anies

Anies lantas mengaku bersyukur Partai NasDem, Partai Demokrat dan PKS telah mengutarakan sikap politiknya untuk mendukungnya sebagai bakal calon presiden. "Kita bersyukur bahwa tanggal 3 Oktober 2022 NasDem mengutarakan sikap politik. 26 Januari kemarin Demokrat sudah utarakan sikap politik. Tanggal 30 PKS sikap politik," kata dia. "Tim kecil ini intensif dan terus membahas langkah ke depan," tambahnya.

Feb 3, 2023 - 02:58
Usai Gelar Pertemuan dengan AHY di Markas Demokrat, Begini Kata Anies

NUSADAILY.COM – JAKARTA – Anies Baswedan, Bakal calon presiden yang pertama dideklarasikan oleh Partai NasDem, mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) usai digelarnya pertemuan bersama di Kantor DPP Partai Demokrat, Kamis (2/2).

"Pertemuan sore ini dituanrumahi Mas AHY. Kami sampaikan terima kasih. Makin solid," kata Anies kepada wartawan di Kantor DPP Demokrat.

Anies memberikan kabar dan membahas berbagai hal kepada AHY saat digelarnya pertemuan tersebut. Namun, ia tak merinci topik apa saja yang dibahasnya.

Anies lantas mengaku bersyukur Partai NasDem, Partai Demokrat dan PKS telah mengutarakan sikap politiknya untuk mendukungnya sebagai bakal calon presiden.

"Kita bersyukur bahwa tanggal 3 Oktober 2022 NasDem mengutarakan sikap politik. 26 Januari kemarin Demokrat sudah utarakan sikap politik. Tanggal 30 PKS sikap politik," kata dia.

"Tim kecil ini intensif dan terus membahas langkah ke depan," tambahnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Anies Baswedan, Calon presiden (capres) dari Partai NasDem, mendatangi Kantor DPP Demokrat di Jakarta Pusat, Kamis (2/2) sore. Anies Baswedan diterima langsung oleh Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Berdasarkan sumber Nusadaily.com, Anies Baswedan tampak diterima oleh AHY lalu berjalan menuju kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat. Anies tampak mengenakan batik.

Tampak hadir di lokasi Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky dan Ketua Bappilu Andi Arief. Sementara dari Partai NasDem tampak hadir Ketua DPP Willy Aditya dan Sugeng Suparwoto.

Sementara itu, dari PKS tampak hadir Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman. Belum diketahui apa yang dibicarakan Koalisi Perubahan dan Anies di DPP Partai Demokrat.

Selain itu, hadir pula Sudirman Said berkumpul dengan Anies, AHY, dan elite Koalisi Perubahan. Para tokoh itu berkumpul di salah satu ruangan di DPP Partai Demokrat.

Dijelaskan, pertemuan ini sekadar silaturahmi antara Anies dan AHY selepas Demokrat dan PKS menyatakan sikap politiknya mendukung mantan gubernur DKI Jakarta itu sebagai bakal capres.

Ia mengatakan tahap selanjutnya akan membuat nota kesepahaman antara Anies dan tiga parpol koalisi pengusungnya tersebut. Sumber ini juga menyinggung AHY mengajak PKS dan NasDem untuk membentuk sekretariat bersama (Sekber) pemenangan Anies.

"Dan meminta bakal capres Mas Anies tentukan cawapresnya, yang pada saatnya nanti dideklarasikan bersama Cawapres dan koalisi perubahan itu," kata sumber ini.

Diketahui, pada sore tadi, Kantor DPP Demokrat dipenuhi mobil para petinggi partai berlogo mercy tersebut. Wartawan dilarang masuk ke dalam kantor karena sedang ada acara tertutup.

Tampak Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra. Namun, ia enggan berkomentar mengenai pertemuan Anies dengan AHY.

Sebelumnya, Utusan Tim Kecil Anies Baswedan Sudirman Said membantah soal isu AHY yang sudah mengantongi 80 persen kemungkinan menjadi calon wakil presiden (cawapres) Anies yang diusung Koalisi Perubahan.

Sudirman menegaskan pembahasan Cawapres Anies masih sangat cair lantaran ketiga partai dalam Koalisi Perubahan masih terus berdiskusi dengan mempertimbangkan sosok kuat yang akan mendampingi Anies, baik dari segi elektabilitas maupun kinerjanya.

"Gak lah, kita masih [diskusi]. Jadi tahapannya begini, masing-masing partai mengumumkan dukungannya [Capres], kemudian ada deklarasi resmi ketiga-tiganya, sudah itu ada Sekber, baru itu memikirkan bagaimana memilih pasangannya," kata Sudirman di kawasan Kota Tangerang, Senin (30/1).

Sudirman melanjutkan sejauh ini ketiga partai dalam Koalisi Perubahan yakni Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat juga sudah menyepakati sosok Cawapres akan dipilih berdasarkan pertimbangan Anies.

Ia kemudian menyinggung Koalisi Perubahan memiliki suasana saling memberi yang luar biasa di antara partai. Misalnya Demokrat beberapa waktu lalu seolah ngotot mencalonkan AHY sebagai pendamping Anies, namun pada akhirnya Demokrat juga semakin mantap mengusung Anies.

"PKS dulu kan juga menyodorkan nama kadernya kan, tapi satu titik, kita jalani dulu. Begitu juga NasDem kan paling awal tidak pakek syarat apa-apa. Jadi terhadap semua aspek, kita tidak dalam nuansa atau mood yang dipaksa-paksa," ujar Sudirman.(han)