Timnas Indonesia Gasak Myanmar 1-0, Begini Respon Erick Thohir
NUSADAILY.COM – JAKARTA - Indonesia berhasil menundukkan tuan rumah Myanmar 1-0 dalam penyisihan grup B Piala AFF 2024 di Stadion Thuwunnati Yangon, Senin (9/12/2024). Kemenangan tersebut diraih berkat gol Asnawi Mangkualam menit ke-76. Saat itu terjadi kemelut di depan gawang Myanmar setelah Pratama Arhan mengeksekusi lemparan ke dalam.
Atas kemenangan tersebut Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bersyukur atas kemenangan perdana timnas Indonesia di Turnamen yang kini berganti nama ASEAN Championship 2024. "Alhamdulillah kita bisa memetik kemenangan tiga poin di laga pembuka. Pastinya laga yang berat dijalani, apalagi pemain kita mayoritas muda di bawah usai 22 tahun," kata Erick dalam keterangannya dikutip dari laman resmi PSSI Selasa (10/12/2024).
Menurut Erick, kemenangan ini merupakan awal yang bagus. Apalagi mereka yang bermain di turnamen ini merupakan para pemain Liga 1 BRI. "Awal yang bagus, Apalagi timnas di ASEAN Cup ini didominasi pemain-pemain yang banyak di Liga. Itu artinya jam terbang mereka bertambah dengan membela timnas," ujar Menteri BUMN di Kabinet Merah Putih ini.
Erick Berharap, timnas Indonesia bisa terus meningkatkan performa permainannya diajang yang bergengsi di Asia Tenggara itu. "Semoga para pemain timnas Indonesia bisa terus meningkatkan peformanya," tukasnya.
Seperti diketahui, dalam laga tersebut anak asuh Shin Tae yong sempat mengalami kesulitan menembus pertahanan Myanmar. Terutamanya di babak pertama, malah sebaliknya tuan rumah beberapa kali mengancam gawang timnas Indonesia.
Beruntungnya kiper timnas Indonesia Cahya Supriadi bermain sangat baik dalam pertandingan tersebut. Beberapa peluang Myanmar berhasil dilumpuhkan oleh kiper asal Bekasi itu .
Di babak kedua permainan skuad Garuda berubah, setelah pelatih Shin Tae yong mengganti tiga pemainnya. Alfriyanto Nico digantikan Asnawi Mangkualam, Zanadin Fariz digantikan dengan Viktor Dethan, dan Arkhan Kaka digantikan oleh Rafael Struick. Pergantian tiga tersebut membuat permainan skuad merah putih semakin berkembang. Beberapa peluang didapat Marselino Ferdinan dan kawan-kawan.
Hingga akhirnya menit ke-76 Timnas Indonesia berhasil menjebol gawang Myanmar. Gol tercipta melalui kaki Asnawi Mangkualam yang memanfaatkan bola liar.
Susunan Pemain
INDONESIA: Cahya Supriadi, Muhammad Ferrari, Adek Arel, Pratama Arhan, Dony Tri Pamungkas, Arkhan Fikri, Zanadin Fariz (Rafael Struick 46'), Marselino Ferdinan (Ronaldo Kwateh 88"), Arkhan Kaka (Victor Dethan 46'), Afriyanto Nico (Asnawi Mangkualam 46'), Hokky Caraka
MYANMAR: Zin Nyi Nyi Aung, Nanda Kyaw (Oakkar Naing 86'), Hein Phyo Win, Thet Hein Soe, Thiha Htet Aung (Lat Wai Phone 75'), Lwin Moe, Wal Lin Aung (Aung Naing Win 85'), Thiha Zaw, Maung Maung Lwin, Aung Kaung Mann (Ye Yint Aung Il 54'). (sir/wan)