Tersingkir di Piala Dunia, Masih Ada Kesempatan Ronaldo di Euro 2024?

Cristiano Ronaldo gagal bawa Portugal melangkah lebih jauh di Piala Dunia 2022. Muncul laporan, CR7 mau menebusnya di Euro 2024 walau nanti sudah menginjak 39 tahun!

Dec 16, 2022 - 09:00
Tersingkir di Piala Dunia, Masih Ada Kesempatan Ronaldo di Euro 2024?
Cristiano Ronaldo Menangis setelah Portugal kalah dari Maroko dan gagal lolos babak empat besar Piala Dunia Qatar. (Instagram @Fabriziorom)

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Cristiano Ronaldo gagal bawa Portugal melangkah lebih jauh di Piala Dunia 2022. Muncul laporan, CR7 mau menebusnya di Euro 2024 walau nanti sudah menginjak 39 tahun!

Portugal tersingkir di babak perempatfinal Piala Dunia 2022, setelah dikandaskan Maroko 0-1 pada 10 Desember lalu. Portugal angkat koper dari Qatar dan Cristiano Ronaldo menangis.

BACA JUGA: Berstatus Pengangguran, Ronaldo Dikabarkan Kembali ke Pusat Latihan Real Madrid


Cristiano Ronaldo sejatinya masih diandalkan, namun apa daya, dua laga terakhir di fase gugur dirinya hanya dicadangkan dan bermain sebagai pengganti.

Ronaldo yang kini berusia 37 tahun, nyatanya juga sedang hadapi tahun terkelam. Ronaldo kini tanpa klub, gagal bersinar di Piala Dunia, dan masa depannya belum pasti akan ke mana.

Dilansir dari Daily Mail, baru-baru ini Cristiano Ronaldo balik ke Real Madrid. Bukan bergabung ke klub, tapi numpang latihan di Valdebebas.

Ronaldo mau menjaga kebugarannya. Serta pihak Ronaldo, kini masih cari-cari klub agar CR7 bisa melanjutkan kompetisi pada musim dingin ini setelah pisah dengan Manchester United.

Muncul laporan, Cristiano Ronaldo belum mau pensiun dari Timnas Portugal. Ronaldo dikabarkan, siap ambil bagian untuk Euro 2024!

BACA JUGA: Cristiano Ronaldo Memutuskan Kelanjutan Karirnya


Euro 2024 akan berlangsung di Jerman pada 14 Juni sampai 14 Juli. Ronaldo ketika pagelaran itu nanti berlangsung, sudah berusia 39 tahun.

Pun sebenarnya, sejak September kemarin desas-desus Ronaldo mau main di Euro 2024 sudah terdengar. Ronaldo disebut-sebut masih jauh dari kata pensiun.

Ronaldo dinilai masih mampu tampil di performa terbaik. Akankah ajang kejuaraan paling bergengsi di tanah Eropa itu, nantinya menjadi last dance buat CR7?(eky)