Tata PKL dan Parkir Alun-alun, Gus Ipul Pastikan Tahun Ini Tambah 4 Payung Madinah

Mar 17, 2023 - 04:09
Tata PKL dan Parkir Alun-alun, Gus Ipul Pastikan Tahun Ini Tambah 4 Payung Madinah

NUSADAILY.COM - PASURUAN - Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) memastikan pembangunan Payung Madinah tahun ini berjumlah 4. Sebanyak 4 Payung akan melengkapi 6 Payung yang sudah ada.

“Yang benar tahun ini 4 Payung, bukan 2 Payung,” kata Gus Ipul ketika mengumpulkan para PKL dan juru parkir alun-alun di Gedung Gradika, Kamis (16/3).

Menurut Gus Ipul, pembangunan Payung Madinah tambahan awalnya direncanakan 6, namun ada realokasi anggaran sehingga diubah menjadi 4.

“Ada realokasi anggaran Payung Madinah. Anggarannya nanti untuk menambah anggaran mempercantik alun-alun,” ujar Gus Ipul sambil menunjukkan kepada para PKL, realokasi anggaran salah satunya akan digunakan untuk membangun tempat khusus untuk para pengunjung alun-alun.

Sementara itu, di hadapan para PKL dan tukang parkir, Gus Ipul minta agar mereka lebih tertib dan rapi.

“Jika tertib dan rapi maka pengunjung akan kerasan. Pengunjung akan tambah banyak,” kata Gus Ipul.

Selain kerapian dan ketertiban, Gus Ipul juga minta para PKl dan juru parkir bisa menjaga kebersihan kawasan alun-alun.

Penataan PKL juga akan diuji coba untuk pindah jika sebelumnya berada di trotoar dalam alun-alun, maka akan dipindah ke sisi seberang alun-alun atau didepan SD Bangilan memutar ke timur depan Telkom hingga ke sisi selatan.

Sementara itu, para PKL dan juru parkir alun-alun yang siang tadi dikumpulkan berjumlah hampir 150 orang. Mereka ini biasanya berjualan dan menjaga parkir di sekitar alun-alun. (oni)