Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Elon Musk Ejek Pengguna Instagram Punya IQ Rendah

Melalui akun Twitter-nya, CEO Twitter Elon Musk tak ada angin tak ada hujan mengkritik Instagram karena mengizinkan siapa pun menjadi anggota situsnya tanpa batasan. Bahkan bahkan yang lebih menohok, Musk juga mengejek bahwa pengguna Instagram kurang cerdas dengan memiliki IQ di bawah 100

Apr 8, 2023 - 10:00
Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Elon Musk Ejek Pengguna Instagram Punya IQ Rendah
Elon Musk (Foto: Benjamin Fanjoy/Associated Press)

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Melalui akun Twitter-nya, CEO Twitter Elon Musk tak ada angin tak ada hujan mengkritik Instagram karena mengizinkan siapa pun menjadi anggota situsnya tanpa batasan. Bahkan bahkan yang lebih menohok, Musk juga mengejek bahwa pengguna Instagram kurang cerdas dengan memiliki IQ di bawah 100.

"Mereka harus benar-benar menghilangkan batas maksimum IQ 100 IQ membuat akun di Instagram," tulis bos SpaceX dan Tesla itu di Twitter.

Kritik Elon Musk terhadap Instagram itu tentu tidak memiliki dasar faktual karena tidak ada batasan IQ untuk bergabung dengan platform media sosial milik Meta tersebut, sebagaimana dilansir detikINET dari LiveMint. Mungkin ia hanya benar-benar niat untuk menyindir Instagram atau menciptakan kontroversi seperti yang sering ia lakukan.

Musk tidak memberikan penjelasan atas klaimnya bahwa pengguna Instagram mungkin memiliki IQ rendah. Kecerdasan manusia memang sering diukur melalui tes standar yang menghasilkan skor total yang dikenal sebagai intelligence quotient (IQ).

Skor ini dapat bervariasi berdasarkan pengalaman, pengetahuan, dan pembelajaran seseorang sepanjang hidupnya. Skor di bawah 100 dianggap kecerdasan di bawah rata-rata, sedangkan skor di atas 130 dianggap kecerdasan tinggi.

Instagram adalah platform yang memungkinkan pengguna untuk mendaftar secara gratis dan membuat konten, terlepas dari skor IQ mereka. Mereka yang memiliki banyak pengikut dapat memonetisasi konten mereka dan menjadi influencer.(eky)