Soal Capres, Tugiman Manut Apa Kata Megawati

Langkah Ganjar “ Tugiman” Prabowo untuk maju sebagai calon presiden (capres) semakin terang. Meski Gubernur Jawa Tengah itu enggan berkomentar lebih jauh soal kesiapannya maju sebagai calon presiden (capres) 2024.

Nov 26, 2022 - 17:03

NUSADAILY.COM - JAKARTA – Langkah Ganjar “ Tugiman” Prabowo untuk maju sebagai calon presiden (capres) semakin terang. Meski Gubernur Jawa Tengah itu enggan berkomentar lebih jauh soal kesiapannya maju sebagai calon presiden (capres) 2024. Ganjar menyebut urusan capres sepenuhnya ada di Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Capres opo? Wong aku iki PDI Perjuangan. Nggon PDI Perjuangan capres kui urusane Bu Mega (Capres apa? Aku ini PDI Perjuangan. Di PDI Perjuangan capres itu urusannya Bu Mega)," kata Ganjar kepada wartawan di sela pembukaan Kabupaten Semarang Expo (KASMEX) di Lapangan Panglima Besar Sudirman Ambarawa, dilansir detikJateng, Kamis (20/10/2022).

Ganjar mengatakan semua kader sudah mengetahui kalau capres merupakan keputusan Megawati sesuai keputusan kongres.

"Kabeh wis reti, kui urusane Bu Mega (Semua sudah tahu, urusan capres adalah urusan Bu Mega). Wis (sudah) keputusan kongres," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyatakan kesanggupan jika diusung PDIP sebagai capres.

"Kalau untuk bangsa dan negara apa sih yang kita tidak siap. Ketika partai kemudian sudah membahas secara keseluruhan dan dia akan mencari anak-anak bangsa yang menurut mereka terbaik, menurut saya semua orang mesti siap akan hal itu," kata Ganjar, dikutip dalam wawancara yang dilakukan stasiun TV Swasta, Selasa (18/10).(*)