Rupee Pakistan Alami Penurunan 0,10 Persen Terhadap Dolar AS

Rupee Pakistan mengalami penurunan menyusul tren kenaikan dalam tiga sesi terakhir berturut-turut karena greenback diperdagangkan pada 221,64 rupee di pasar antar bank

Nov 12, 2022 - 22:53
Rupee Pakistan Alami Penurunan 0,10 Persen Terhadap Dolar AS
Rupee Pakistan sumber istockphoto

NUSADAILY.COM - ISLAMABAD - Rupee Pakistan mengalami penurunan menyusul tren kenaikan dalam tiga sesi terakhir berturut-turut karena greenback diperdagangkan pada 221,64 rupee di pasar antar bank pada Jumat (11/12), menurut State Bank of Pakistan (SBP).

Rupee Pakistan sumber istockphoto

Melansir Xinhua, dolar AS ditutup pada 221,42 rupee pada hari Kamis (10/11), dan pada akhir minggu mata uang lokal mengalami penurunan sebesar 0,22 rupee, atau sekitar 0,10 persen, terhadap dolar AS, berdasarkan angka resmi .

Baca Juga: Polisi di Brussels Belgia Tewas Usai Diserang Pria Asing

Akhir-akhir ini, cadangan devisa SBP mengalami penurunan sebesar 956 juta dolar AS secara mingguan dan turun jadi sekitar 7,95 miliar dolar.

Baca Juga: Peningkatan Produksi, Tahun Ini Pabrik Tesla di Shanghai...

Menurut analis pasar, penurunan cadangan devisa sangat penting bagi Pakistan karena membutuhkan aliran masuk untuk memenuhi persyaratan neraca pembayarannya. Penurunan cadangan devisa ini secara relevan menekan situasi nilai tukar negara. (mdr1/lna)