Rumah Nikita Mirzani Digeledah Polisi Saat Ia Tak Ada di Rumah, Arkana Gemeteran Azka Nangis

Pada saat itu sejumlah oknum polisi mendatangi rumah Nikita Mirzani di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Apr 8, 2023 - 21:50
Rumah Nikita Mirzani Digeledah Polisi Saat Ia Tak Ada di Rumah, Arkana Gemeteran Azka Nangis
Nikita Mirzani / ist

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Nikita Mirzani dibuat geram oleh oknum polisi dari Polres Serang Kota. Di mana mereka menggeledah rumah saat Nikita Mirzani tak ada di rumah.

Pada saat itu sejumlah oknum polisi mendatangi rumah Nikita Mirzani di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Pada saat itu disebut sempat terjadi cekcok antara polisi dengan putri sulung Nikita Mirzani yang masih di bawah umur.

Salah satu asisten Nikita Mirzani yang ada di rumah saat itu, Mail Syahputra, mengatakan anak-anak Nikita Mirzani gemetaran hingga menangis.

"Arkana itu gemeteran., Azka sampai nangis. Azka tanya, itu polisi mau ngapain? Kenapa? Loli didorong juga. Jadi ya sudah, kita semua ada rekamannya," kaya Mail Syahputra kepada awak media di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Kamis (14/6/2022).

BACA JUGA : Nikita Mirzani Kembali Dipolisikan, Fitri Salhuteru Buka...

Putri sulung Nikita Mirzani saat itu merasa bertanggung jawab menjaga dua adiknya saat sang bunda tidak berada di rumah.

"Iya (didorong), kita ada rekamannya. Nanti kalau gimana-gimana, dari bapak kepolisian nge-post video punya mereka duluan, kita juga bakalan posting. Ini lebih geger," terang Mail Syahputra.

"Tadi ada perdebatan, Loli itu... Sekarang gini, logikanya, ini kan rumah ibunya. Loly itu anak pertama, sedangkan dia nggak terima, ada banyak orang masuk ke kamar. Terus ngambil iPad, Loly mempertahankan dan memperjuangkan orang tuanya" jelasnya.

Akhirnya Nikita Mirzani Buka Rekaman Saat Rumahnya Digeledah

Setelah Nindy Ayunda lapor ke LPSK karena merasa diintimidasi oleh oknum TNI karena Dito Mahendra, Nikita Mirzani dibuat 'gatal'. Nikita Mirzani akhirnya mengunggah video saat rumahnya tetap digeledah oleh oknum polisi dari Polres Serang Kota atas laporan Dito Mahendra.

"Ini kelakuan oknum @polresta.serang.kota gerebek Rmh saya di siang bolong saya saat tdk ada di Rmh. Wkt sedang gencar2 nya kasus saya dgn dito mafia bedebah. Org2 di Rmh saya di perlakukan seperti org tdk pny harga diri. Saya di perlakukan seperti teroris & bandara narkoba, Pdhl ini kasus ITE krn kasus ini titipan & atensi jd nya lebay," tulis Nikita Mirzani dilihat Sabtu (8/4/2023).

Nikita Mirzani menuliskan saat itu hanya ada anak-anaknya di rumah bersama pengasuh dan adiknya yang sedang sakit, serta beberapa orang pekerja.

"Tapi bapak2 & polwan polisi dari serang kota yg TIDAK TERHORMAT ini suruhan dito mahendra memaksa masuk ke Rumah saya kata nya mau ktmu saya. Saya ga ada yg di ambil iPad saya. Tapi liat brp Bnyk yg dtg & yng masuk sok jagoan mentang2 polisi. Masuk ke kmr gue hrs smua nya. Pdhl bisa di wakilin 2 org. Emang dasar kampungan," bebernya.

"Itu yg polwan pke hijab bkn nya nenangin org2 di Rmh gue malah ngerekam buat di Kirim ke org yg udh nyuruh @polresta.serang.kota dtg & berhasil mengintimidasi org2 Di Rmh saya. Klo ada saya saat itu udh gue ajak ribut semua," tukas Nikita Mirzani.

Terlihat pada slide kedua polisi-polisi itu masuk ke dalam kamar Nikita Mirzani. Kemudian terlihat ketika putri sulung Nikita Mirzani tidak mengizinkan polisi masuk ke dalam sebuah kamar.

Di mana di dalam kamar tersebut ada dua adiknya bersama pengasuh dengan pandangan ketakutan. Nikita Mirzani menyebut semua orang di rumahnya saat itu diancam akan dipenjarakan.

Nikita Mirzani berujar dirinya sama sekali tidak lapor soal tersebut ke lembaga pemerintahan dan menghadapi proses hukumnya.

"Org2 di Rumah gue semua di ancem semua bakalan di penjara. Berasa jagoan loe semua @polresta.serang.kota yg dtg ke Rmh gue. Smp anak gue nangis semua di situ krn ketakutan. Ada gue lapor ke polisi atau lembaga2 pemerintahan. Ga ada sama sekali," ucapnya.

"Krn gue tau gimana cara balas dendam yg lbh sakit dari yg mereka lakukan. Nindy & dito udh dikit lg masuk bui. Setelah itu org2 yg ada di video ini tunggu giliran. Inget yah @polresta.serang.kota khusus nya yg dtg ke Rumah gue & nangkep gue Di Sency kalian juga musuh gue. Anak2 gue trauma. Kalian tau ga woy..," tegas Nikita Mirzani

Dalam kasus yang dilaporkan Dito Mahendra ke Polres Serang Kota, Nikita Mirzani sempat dipenjara 2 bulan hingga menjalani persidangan. Akhirnya Nikita Mirzani divonis bebas, salah satunya karena Dito Mahendra tak pernah muncul dan dianggap tak serius. (ros)