Resepsi Digelar, Kaesang-Erina Pakai Busana Jawi Jangkep

Pada resepsi pagi ini, pasangan suami istri itu mengenakan busana Jawi Jangkep yang didominasi warna hitam. Pakaian itu juga dihiasi detail motif berwarna emas serta dipadukan dengan kain jarik.

Dec 11, 2022 - 20:41
Resepsi Digelar, Kaesang-Erina Pakai Busana Jawi Jangkep

NUSADAILY.COM - SOLO - Pasangan pengantin Kaesang Pangarep dan Erina Sofia Gudono menggelar resepsi pernikahan di Pura Mangkunegaran, Solo, Minggu (11/12). Acara ini merupakan kelanjutan dari prosesi sebelumnya, yakni ngunduh mantu dan kirab budaya.

Resepsi pernikahan Kaesang-Erina digelar secara tertutup karena hanya dihadiri tamu undangan, mulai dari keluarga hingga kerabat kedua mempelai.

Dilansir dari pantauan CNNIndonesia.com lewat live streaming di media center, pasangan pengantin tiba di Pura Mangkunegaran sekitar pukul 10.00 WIB. Kaesang dan Erina tampak mengenakan busana yang berbeda dari prosesi sebelumnya.

Pada resepsi pagi ini, pasangan suami istri itu mengenakan busana Jawi Jangkep yang didominasi warna hitam. Pakaian itu juga dihiasi detail motif berwarna emas serta dipadukan dengan kain jarik.

BACA JUGA : Para Menteri Foto Bersama di Pernikahan Kaesang-Erina

Rangkaian resepsi Kaesang dan Erina diawali dengan doa pembuka dari KH Abdul Karim Ahmad, lalu dilanjutkan sambutan dari perwakilan keluarga.

Sambutan keluarga diwakili oleh adik ipar Presiden RI Joko Widodo, yakni Ketua MK Anwar Usman. Ia didampingi kakak dan ipar Kaesang, Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution.

Para tamu undangan pun akhirnya diperkenankan untuk memberi ucapan selamat kepada Kaesang dan Erina di atas pelaminan yang dimulai dari menteri-menteri kabinet Jokowi.

Sebagian menteri Kabinet Indonesia Maju terlihat hadir untuk menyampaikan selamat dan doa untuk pengantin. Mereka juga melakukan foto bareng dengan kedua mempelai.

Pejabat kabinet yang hadir pada resepsi hari ini adalah Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin; Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim; Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto; Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate; dan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.

Ada pula Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, serta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

BACA JUGA : Riuh Warga Sambut Kedatangan Kirab Kaesang-Erina di Pura...

Selain itu, hadir juga Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri PDDT Abdul Halim Iskandar, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menpora Zainudin Amali, dan Menteri PAN RB Azwar Anas.

Sejumlah perempuan menteri juga hadir. Mereka adalah Menlu Retno Marsudi, Menteri Sosial Tri Rismaharani, Menaker Ida Fauziyah, dan Menteri PPPA I Gusti Ayu Bintang Darmawati Puspayoga.

Sedangkan, beberapa menteri Jokowi tidak tampak pada acara foto bersama kala itu. Beberapa di antaranya yangtak ikut adalah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Tasyakuran pernikahan Kaesang dan Erina akan terdiri dari dua sesi, yakni pagi hingga siang dan sore hingga malam. Dalam sesi tasyakuran inilah, mempelai dan keluarga akan menyambut tamu undangan, baik dari kedua mempelai, besan, ataupun tamu kenegaraan.

Kaesang dan Erina menyiapkan becak dan andong demi menyemarakkan perayaan sekaligus untuk para tamu undangan. Resepsi pernikahan ini juga dimeriahkan dengan tembang dari grup karawitan ISI Surakarta.(lal)