Rekomendasi Menu Sahur Hari ke-22: Bebek Goreng Rumahan yang Gurih dan Sedap

Bebek goreng ini juga memiliki tekstur yang empuk dengan bumbu meresap yang cocok disantap menjadi menu sahur. Penasaran seperti apa resepnya? Yuk, simak yang berikut ini.

Apr 14, 2023 - 04:07
Rekomendasi Menu Sahur Hari ke-22: Bebek Goreng Rumahan yang Gurih dan Sedap
Ilustrasi bebek goreng/copyright shutterstock.com/

NUSADAILY.COM - JAKARTA - Bebek goreng menjadi salah satu makanan kesukaan hampir semua orang. Disantap bersama sambal bawang dan sayur lalapan, bebek goreng siap memanjakan lidah siapa saja.

Untuk jenis bebek goreng yang dijual di warung makan, ada beragam jenis. Mulai dari bebek goreng khas madura, bebek goreng Surabaya, bebek goreng penyet dan masih banyak lagi. 

Bicara mengenai bebek goreng, kali ini kami memiliki resep bebek goreng ala rumahan yang gurih dan sedap. Bebek goreng ini juga memiliki tekstur yang empuk dengan bumbu meresap yang cocok disantap menjadi menu sahur. Penasaran seperti apa resepnya? Yuk, simak yang berikut ini.

BACA JUGA : Rekomendasi Menu Sahur Hari ke-21: Telur Balado Pedas yang...

Bahan dan Bumbu

Bahan

  • 1 ekor bebek (potong jadi empat bagian)
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 2 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk
  • 1 sdm gula merah
  • 1 sdm air asam Jawa
  • 2 buah serai
  • 1 liter air atau secukupnya
  • Garam, lada bubuk dan kaldu jamur bubuk (secukupnya)
  • Minyak secukupnya, untuk menggoreng

Bumbu Halus

  • 5 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • 3 butir kemiri
  • 1 sdm ketumbar bubuk
  • 1 ruas jahe
  • 3 ruas lengkuas
  • 2 ruas kunyit
  • 1 sdm terasi

BACA JUGA : Rekomendasi Menu Sahur Hari ke-20: Dakgangjeong, Ayam Asam...

Cara Membuat

  1. Cuci bersih bebek kemudian belah empak. Kucuri dengan air jeruk nipis dan lumuri dengan garam. Diamkan kira-kira selama 30 menit.
  2. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak, masukkan daun salam, serai, daun jeruk, lalu tumis sampai wangi dan matang.
  3. Tambahkan air ke dalam tumisan bumbu. 
  4. Masukkan bebek lalu aduk rata. 
  5. Tambahkan gula merah, garam, kaldu jamur, dan lada bubuk, masak sampai air mendidih lalu kecilkan apinya dan masak hingga matang selama 50 menit, koreksi rasanya.
  6. Setelah matang dan empuk, tiriskan bebek lalu goreng dalam minyak panas hingga kulit kecokelatan.

Resep yang cukup mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan buat bebek goreng gurih sedap yang menggugah selera.(lal)