Ratusan Sinterklas Bermotor Penuhi Jalanan di Ibukota Negara Jerman

Bukan naik kereta luncur, para Sinterklas ini naik sepeda motor!

Ratusan Sinterklas Bermotor Penuhi Jalanan di Ibukota Negara Jerman
Para bikers Natal bertemu di depan balai kota Lankwitz pada hari Sabtu. (DAVIDS/Christina Kratsch)

NUSADAILY.COM – BERLIN – Bukan naik kereta luncur, para Sinterklas ini naik sepeda motor! Mengenakan mantel merah dan jenggot putih lebat dan kendaraan yang dihias bertema Natal.

Dilansir dari BZ-Berlin, setiap tahun pada hari Sabtu sebelum Minggu Adven ke-3, para pengendara motor Natal dari asosiasi ‘Santa Claus on Road e.V.’ berkendara keliling kota, ke berbagai penggalangan dana di ibukota negara Jerman tersebut.

BACA JUGA : Ratusan Pelajar SMK di Bogor Ikuti LDKS untuk Cegah Tawuran

Menurut penyelenggara, sekitar 450 pengendara motor memulai acara tersebut dari balai kota di wilayah Lankwitz.

450 pengendara motor dari asosiasi Santa Claus on Road e.V. di jalanan kota Berlin. (DAVIDS/Christina Kratsch)

“Itu pasti jauh lebih banyak daripada yang terakhir kali!” Kata salah satu peserta dilansir BZ. Rute yang dilalui para Sinterklas itu adalah jalanan kota dan menuju istana Charlottenburg dan kemudian kembali ke Lankwitz.

Sepeda motor yang digunakan dihias dengan berbagai macam aksesoris Natal. Beberapa pengendara bahkan memasang pohon natal kecil atau cerobong asap yang terbuat dari karton di sepeda motor mereka.

BACA JUGA : Magetan Kebut Vaksin Covid 19, Hari Ini 1500 Warga Dibooster

Dua mobil van yang berada dalam iring-iringan bersama sepeda motor, membawa sumbangan ke Citystation der Berliner Stadtmission dan ke Mobile Kinder und Jugendarbeit di Tempelhof-Schoeneberg dan Mariendorf.

Pada daftar sumbangan adalah hal-hal sederhana seperti celana atau sapu tangan, tetapi juga sembako, Bollerwagen (kereta mainan anak) dan speaker Bluetooth.(jrm1/lal)