Punya Hobi Baru Bersertifikat, Prilly Latuconsina Kini Bisa Diving Dimana-mana

Ternyata, hobi barunya itu membuatnya makin peduli dengan lingkungan. Hal tersebut disebabkan saat ia tengah diving ke suatu tempat, karang beserta pulau untuk tempat singgahnya dipenuhi dengan sampah.

Mar 21, 2023 - 10:00
Punya Hobi Baru Bersertifikat, Prilly Latuconsina Kini Bisa Diving Dimana-mana
Prilly Latuconsina (Foto: Instagram)

NUSADAILY.COM – JAKARTA - Prilly Latuconsina memiliki hobi baru, yaitu diving. Bahkan dirinya sudah mendapatkan sertifikasi agar dapat melakukan diving di mana saja.

"Punya hobi baru, diving. udah bersertifikat, Aku open water diver, jadi udah bisa diving dimana-mana," kata Prilly Latuconsina saat ditemui di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, kemarin.

Ternyata, hobi barunya itu membuatnya makin peduli dengan lingkungan. Hal tersebut disebabkan saat ia tengah diving ke suatu tempat, karang beserta pulau untuk tempat singgahnya dipenuhi dengan sampah.

"Tapi ada satu kejadian yang bikin aku balik lagi ke Generasi Peduli Bumi, pas aku lagi diving, ada sampah di karangnya, ada sampah kantong beras gitu, jadi aku diving sambil mungutin karang, terus pas di pulau buat istirahat itu banyak banget sampahnya sampai aku pungutin sendiri," tutur Prilly Latuconsina.

"Akhirnya aku bikin komunitas Asosiasi Generasi Peduli Bumi yang dimana kegiatannya bersihin pantai, bersihin laut, bersihin pantai, menanam pohon dan habitat lainnya, Aku memang suka banget sama kegiatan yang seperit itu. kebetulan partner aku puya visi yang sama. Dalam waktu dekat kita bakal ke Lombok buat membersihkan pantai disana" imbuhnya,

Lebih lanjut, Prilly memiliki pandangan sendiri mengenai orang yang memposting membersihkan sampah ataupun membuang sampah pada tempatnya. Akrtis berusia 27 tahun itu berpendapat hal itu bukanlah pencitraan, melainkan sebuah ajakan untuk melakukan hal serupa demi menjaga bumi.

"Menurut aku, buang sampah ditempat itu nggak apa-apa kalau diposting, bukan pencitraan, tapi kita menghimbau agar orang buang sampah di tempatnya. misal kalian nggak pake sedotan plastik dan diposting itu nggak apa-apa banget," pungkasnya.(eky)