Polisi Temukan Struk Belanja di Rumah Lokasi Tewasnya Satu Keluarga di Kalideres
Penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya turut menemukan struk belanja di rumah yang menjadi lokasi tewasnya satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat.
NUSADAILY.COM - JAKARTA - Penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya turut menemukan struk belanja di rumah yang menjadi lokasi tewasnya satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat.
Temuan itu diperoleh polisi saat melakukan olah TKP lanjutan di lokasi tersebut. Tak hanya struk belanja, polisi diketahui juga menemukan bungkus bekas makanan.
"Termasuk struk belanja di salah satu supermarket. Kita akan teliti lagi," kata Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi kepada wartawan, Minggu (13/11) malam.
BACA JUGA : Misteri, Ada 7 Kejanggalan yang Ditemukan soal Sekeluarga...
Kendati demikian, Hengki belum menjelaskan lebih lanjut soal temuan struk itu. Termasuk, soal tanggal yang tertera dalam struk tersebut.
"Itu sedang kita dalami, enggak serta merta kita tentukan kapan. Kita akan dalami," ucap dia.
Lebih lanjut, Hengki menyampaikan bahwa penyelidikan kasus kematian satu keluarga ini dilakukan dengan berbagai aspek. Tujuannya, agar kasus ini bisa diusut secara tuntas.
"Kita ini dari berbagai aspek kita teliti, termasuk digital forensik, termasuk tim laboratorium forensik sedang melaksanakan pendalaman dan tim lapangan kami saat ini sedang bekerja," ujarnya.
BACA JUGA : Polisi Temukan Bungkus Makanan saat Olah TKP Kasus Tewasnya...
Sebagai informasi, empat orang yang merupakan satu keluarga ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di sebuah rumah di Perumahan Citra Garden Satu Extension, Kalideres, Jakarta Barat, Kamis (10/11).
Berdasarkan pemeriksaan dokter forensik RS Polri Kramat Jati, dipastikan tidak ditemukan tanda kekerasan pada keempat jasad tersebut.
Masih dari hasil pemeriksaan juga ditemukan fakta keempat jasad itu sudah lama tidak mendapat asuman makanan maupun minuman.
"Berdasarkan pemeriksaan bahwa dari lambung para mayat ini tidak ada makanan, jadi bisa diduga berdasarkan pemeriksaan dari dokter bahwa mayat ini tidak ada makan dan minum cukup lama, karena dari otot ototnya sudah mengecil," kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pasma Royce kepada wartawan, Jumat (11/11).(lal)