PDIP Sentil Kinerja BP BUMD DKI Usai Dirut MRT Ganti Lagi

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono merombak jajaran direksi hingga komisaris PT MRT Jakarta. Salah satunya Direktur Utama PT MRT Jakarta M Aprindy yang resmi diganti.

Nov 26, 2022 - 17:13

NUSADAILY.COM – JAKARTA – Pemprov DKI mengganti Direktur Utama (Dirut) PT MRT, M Aprindy. PDI Perjuangan menyentil kinerja dari Badan Pembinaan (BP) BUMD yang sebelumnya mengajukan M Aprindy sebagai Dirut MRT pada Juli lalu

"Detail alasannya mengganti belum tahu. Apa dasar BP BUMD dulu mengajukan Pak M Aprindy, lalu dalam waktu singkat menggantinya. Sementara Pak William Sabandar (Dirut sebelum M Aprindy) yang dulu bekerja baik, malah diganti," kata anggota DPRD DKI, dari Faraksi PDIP Gilbert Simanjutak, Rabu (26/10/2022).

BACA JUGA : Muncul ‘Dewan Kolonel’, Ketum PDIP Beri Pesan Baru: Jangan Grusah-grusuh Terkait Capres

"Setiap rapat dengan BP BUMD, saya melihat pada periode Gubernur yang lalu sering terjadi pergantian mendadak, dan menjelang habis jabatannya. Apakah ada dampaknya kepada proses yang sekarang, masih perlu didalami," katanya, dilansir dari detik.com

Menurut Gilbert kerja dari BP BUMD perlu dikoreksi karena ada dua kali pergantian dirut selama dua bulan

"Makanya kalau Pak Aprindy dibikin ganti Pak William, lalu dua bulan diganti Pak Tuhiyat maka yang musti dikoreksi juga adalah BP BUMD, Kadishub dan pejabat yang terlibat. Mereka juga musti dicermati kemampuannya," katanya.

Pengaruh pergantian dua bulan lalu dirasa belum terlihat. Tapi, Pemprov DKI sudah mengganti dirut yang baru. "Tidak jelas," kata Gilbert.

BACA JUGA : Dirut MRT Jakarta Umumkan Miliki Sistem Anti Penyuapan

Selain pergantian dirut, mantan Direktur MRT Jakarta sebelumnya, William P Sabandar dan Kristiyono, juga diangkat menjadi komisaris PT MRT Jakarta.

Menanggapi hal itu Gilbert sedikit apresiasi, meski kerja Wiliam tidak akan seteknis dirut.

"Setidaknya beliau masih ada di dalam sebagai pengawas, karena paling menguasai MRT sejak awal. Itu sesuatu yang positip, walau beda dengan Dirut eksekutor," katanya.

Dirut MRT Diganti Lagi

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono merombak jajaran direksi hingga komisaris PT MRT Jakarta. Salah satunya Direktur Utama PT MRT Jakarta M Aprindy yang resmi diganti.

"Penggantian Direktur Utama, Komisaris Utama, dan anggota komisaris telah dilakukan sesuai dengan prosedur dan ketentuan peraturan perundang-undangan, melalui Keputusan Para Pemegang Saham di luar RUPS yang ditandatangani pada tanggal 25 Oktober 2022," kata Plt

Kepala BP BUMD DKI Jakarta Fitria Rahadiani dalam keterangan tertulis, Rabu (26/10/2022).

Aprindy digantikan oleh Direktur Utama PT MITJ Tuhiyat. Fitria menuturkan, Tuhiyat, yang memiliki pengalaman dalam bidang corporate financing, diharapkan dapat memperkuat proses koordinasi antara Pemprov DKI Jakarta, Kementerian Perhubungan, Bappenas, hingga Kementerian Keuangan serta para stakeholder PT MRT Jakarta dalam upaya pemenuhan pendanaan tersebut.

Selain Direktur Utama, Heru Budi melakukan penyegaran terhadap jajaran Dewan Komisaris PT MRT Jakarta, yakni pihaknya resmi mengangkat Dodik Wijanarko sebagai Komisaris Utama.(ros)