Mobil Panther Tabrak Pemotor lalu Terjun ke Sungai di Mojokerto

Mobil berpenumpang tiga orang dan satu sopir itu melaju dengan kecepatan landai. Namun saat tiba di lokasi, tiba-tiba mobil warna hijau botol itu mengalami pecah ban bagian depan sisi kanan

Dec 19, 2022 - 18:11
Mobil Panther Tabrak Pemotor lalu Terjun ke Sungai di Mojokerto
Pecah Ban, Mobil Panther Tabrak Pemotor lalu Terjun ke Sungai di Mojokerto

NUSADAILY.COM – MOJOKERTO  – Sebuah mobil Isuzu Panther nopol S 1452 NG terjun ke sungai yang ada di Jalan Raya Desa Kepuhanyar, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, Minggu (18/12/2022). Ini setelah mobil tersebut mengalami pecah ban dan menyasak pengendara motor.

Kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi pada, Minggu (18/12/2022) sekira pukul 15.30 WIB. Kejadian bermula saat mobil Isuzu Panther bernopol S 1452 NG yang dikemudikan Ilham Aly Ardhana (21) warga Desa Ngrowo, Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto berjalan dari arah Kota Mojokerto.

Mobil berpenumpang tiga orang dan satu sopir itu melaju dengan kecepatan landai. Namun saat tiba di lokasi, tiba-tiba mobil warna hijau botol itu mengalami pecah ban bagian depan sisi kanan. Mobil oleng ke kanan hingga masuk ke jalur lawan dan menyasak sepeda motor Yamaha Vixion nopol S 4247 NAJ.

BACA JUGA : Pemkab Mojokerto Anggarkan Rp1,7 milyar Bangun Zona Aktif

Sepeda motor Yamaha Vixion nopol S 4247 NAJ dari arah berlawanan tersebut dikendarai Aditya Herdianto (23) warga Desa Kepuhanyar, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto. Mobil kemudian hilang kendali dan terjun ke dalam sungai di sekitar lokasi dengan kedalamannya sekitar 1,5 meter tersebut.

Akibatnya, bagian depan mobil ringsek parah karena menghantam jembatan usai tercebur ke sungai. Sopir dan ketiga penumpang mobil selamat, sementara pengendara sepeda motor Yamaha Vixion nopol S 4247 NAJ mengalami patah kaki kanan. Korban dievakuasi ke RS Kamar Medika Kota Mojokerto.

BACA JUGA : Wali Kota Mojokerto Luncurkan 3 Layanan Unggulan RSU Dr...

Kanit Gakkum Satlantas Polres Mojokerto, Iptu J Wihandoko mengatakan, kecelakaan lalu-lintas tersebut diduga dipicu mobil yang mengalami pecah ban. “Pengemudi tidak bisa menguasai laju mobil karena tiba-tiba hilang kendali dan oleng ke selatan. Pengendara motor mengalami patah kaki,” ungkapnya.

Masih kata Kanit, sopir dan penumpang mobil mengalami syok setelah kejadian tersebut. Mobil derek Unit Laka Satlantas Polres Mojokerto diterjunkan ke lokasi guna mengevakuasi mobil yang terjun ke sungai di lokasi kejadian.(ris)