Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Suboh Situbondo Hangus Terbakar

Nasib nahas menimpa Tirto, warga Dusun Karang Sukun, Desa/Kecamatan Suboh, Situbondo. Dapur rumah pria 51 tahun tersebut ludes dilalap si jago merah, Minggu (26/2/2023).

Feb 27, 2023 - 14:02
Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Suboh Situbondo Hangus Terbakar

NUSADAILY.COM - SITUBONDO - Nasib nahas menimpa Tirto, warga Dusun Karang Sukun, Desa/Kecamatan Suboh, Situbondo. Dapur rumah pria 51 tahun tersebut ludes dilalap si jago merah, Minggu (26/2/2023). 

Koordinator Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Situbondo, Puriyono, mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. "Kejadian bermula saat Pak Tirto merebus singkong dengan tungku api di dapur. Sementara istrinya sedang berada di sawah bekerja sebagai buruh tani," ujarnya.

Usai merebus singkong Tirto lupa tidak mematikan tungku api tersebut. "Kebetulan di dekatnya banyak tumpukan kayu kering sebagai bahan bakar tungku. Kemudian sama korban ditinggal pergi ke tempat penggilingan padi untuk menggiling gabah milik orang (buruh tani -red)," tambah Puriyono. 

Menurut Puriyono, sumber api terlihat pertama kali oleh Atun, tetangga korban yang tinggal di depan rumahnya. Saat itu, ia melihat kepulan asa hitam pekat pada bagian dapur rumah Tirto. Sontak saksi langsung berteriak dan menghubungi warga lain untuk memadamkan kobaran api tersebut.

 

"Warga sekitar yang mendengar teriakan tersebut langsung berdatangan dan dengan sigap bergotong royong memadamkan api dengan peralatan seadanya. Sekitar pukul 13.00 WIB, kobaran api berhasil dipadamkan," beber Puriyono. 

Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka akibat kejadian tersebut. "Namun akibat kebakaran itu dapur rumah korban mengalami kerusakan dengan katagori berat. Sehingga keluarga Pak Tirto mengalami kerugian hingga Rp 2,5 juta," pungkasnya. (fat)